Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Konser musik religi meriahkan acara syukuran nelayan yang digelar di Lapang Katapangdoyong, Pantai Timur, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Selasa (11/09/2018) malam.
Konser musik religi yang mendatangkan Alwi Muhammad Al-Habsy itu diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud), bekerjasama dengan HNSI Kabupaten Pangandaran.
Pantauan HR Online di lokasi acara, penonton konser musik tersebut didominasi oleh para santri yang tampak memenuhi Lapang Katapangdoyong. Pada kesempatan itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pangandaran, Hj. Ida Nurlela Jeje Wiradinata, turut serta menghibur para penonton dengan menyumbangkan suaranya di atas panggung.
Dalam kegiatan malam syukuran nelayan di Lapang Katapangdoyong itu juga dihadiri Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, dan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran beserta jajaran tamu undangan lainnya. Selama kegiatan berlangsung dari awal hingga selesai berjalan dengan aman, tertib dan kondusif.
Berbagai upaya memang dilakukan oleh para nelayan dalam mensyukuri nikmat dari Yang Maha Kuasa, salah satunya dengan menggelar hajat laut atau syukuran nelayan. (Ntang/R3/HR-Online)