Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Badan Otonon Nahdlatul Ulama (Banom NU) di wilayah Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat terus bergerak menggalang dana kemanusiaan untuk korban gempa di Lombok. Meski di bawah teriknya matahari, mereka tetap semangat berada di jalan untuk menggalang bantuan dari para pengendara yang melintas kawasan Alun-alun Banjarsari, Jum’at (10/08/2018).
Solihudin, salah satu anggota GP Ansor Banjarsari, mengatakan, penggalangan dana tersebut merupakan bentuk solidaritas Banom NU yang ada di Banjarsari untuk membantu saudara-saudara di Lombok yang sedang terkena musibah, yakni terdampak gempa yang terjadi beberapa waktu lalu.
Menurutnya, dengan melibatkan semua Banom yang ada di NU, baik Ansor, IPNU, IPPNU serta lainnya tersebut diharapkan akan lebih banyak bantuan dari masyarakat yang terkumpul. Sehingga, para korban di Lombok akan terbantu.
“Antusias masyarakat sangat luar biasa sekali untuk membantu korban bencana gempa Lombok. Mungkin bukan kami saja, akan tetapi demi rasa kemanusiaan, semua tergerak untuk membantu saudara-saudara kita di Lombok, termasuk keluarga besar NU Banjarsari,” jelasnya kepada HR Online.
Dari aksi yang sudah berlangsung selama 3 hari ini, lanjut Solih, sudah terkumpul uang dari pengguna jalan dan masyarakat sebesar Rp. 4.031.700 serta tiga karung baju baru. “Kita akan segera kirimkan bantuan dana kemanusiaan ini ke Lombok ,” pungkasnya.
Ditemui terpisah, Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Pamarican, Baehaki Efendi, juga melakukan hal yang sama dengan anggotanya. Ia mengatakan, GP Ansor Pamarican menggalang dana dari pengguna jalan di sekitar pertigaan jalan Kertahayu.
“Kita akan gelar ini sampai Selasa besok. Dana yang terkumpul nantinya akan disalurkan melalui PCNU Kabupaten Ciamis dan nantinya akan dikirimkan ke Lombok,” ujar pria yang akrab dipanggil Beki. (Suherman/R6/HR-Online)