Minggu, April 27, 2025
BerandaBerita TerbaruBukan Perut Sixpack, Tapi Inilah Bagian Tubuh Pria Incaran Para Wanita

Bukan Perut Sixpack, Tapi Inilah Bagian Tubuh Pria Incaran Para Wanita

Berita Gaya Hidup, (harapanrakyat.com),- Banyak laki-laki yang menginkan memiliki perut sixpack. Karena dengan bentuk perut seperti itulah yang diidam-idamkan oleh para wanita.

Namun anggapan bahwa perut sixpack sangat digilai para wanita ternyata salah. Itu dibuktikan dari studi yang dilakukan oleh University of Cambridge, Inggris, yang dipublikasikan jurnal Royal Society Open Science.  

Dalam jurnal tersebut terungkap bahwa yang menjadi daya tarik dari laki-laki oleh perempuan adalah kaki yang jenjang.

Alasan para wanita menyukai pria yang kakinya panjang daripada yang pendek, karena laki-laki dengan kaki jenjang cenderung sehat serta kantongnya tebal atau berduit.

Dalam penelitian tersebut, ada 341 wanita yang menjadi objek penelitian. Para wanita itu dilihatkan sejumlah foto laki-laki yang ada di komputer. Foto yang ditunjukkan itu didasarkan pada figur real dari pria, seperti kaki serta tangan yang sudah disesuaikan.

Setelah melihat beberapa foto, kemudian para wanita itu disuruh memberikan penilaian kadar daya tarik. Hasilnya, ternyata laki-laki yang memiliki kaki panjang atau jenjang memperoleh point paling besar ketimbang yang lainnya.

Laki-laki dengan kaki jenjang menunjukkan bahwa status ekonominya lebih stabil, sehat dan bugar. Bukan hanya itu saja, kaki jenjang yang dimiliki pria menunjukkan efisiensi biomekanikal saat dia jalan atau lari.

Sementara laki-laki dengan kaki pendek dihubungkan dengan berbagai macam penyakit, diantaranya jantung, diabetes, darah tinggi serta demensia. (Adi/R5/HR-Online)

Doa Ketika Mendapat Amanah Jabatan agar Berkah

Doa Ketika Mendapat Amanah Jabatan agar Berkah

Pernahkah Anda merasakan khawatir ketika mendapat amanah baru di tempat kerja? Setiap orang pasti punya cara masing-masing menghadapi momen seperti ini. Ada yang langsung...
Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025 telah resmi rilis di India. Perangkat komputer jinjing buatan Lenovo ini membawa sejumlah peningkatan signifikan yang hadir untuk memenuhi...
Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara menyimpan kisah perkembangan dunia penerbangan di dalamnya. Menilik dari catatan sejarah Indonesia, bangunan ini merupakan tempat untuk mengabadikan sejarah TNI Angkatan...
HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

harapanrakyat.com,- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Pangandaran melontarkan kritik tajam terhadap rencana reaktivasi jalur kereta Banjar-Cijulang. Menurut mereka, reaktivasi tersebut seperti sebuah wacana tahunan. Ketua HMI...
Resmikan Gedung PPNI, Wakil Wali Kota Banjar Ingatkan Perawat Jaga Profesionalitas dan Pelayanan Prima

Resmikan Gedung PPNI, Wakil Wali Kota Banjar Ingatkan Perawat Jaga Profesionalitas dan Pelayanan Prima

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat Supriana mengingatkan para perawat agar bisa memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Hal itu ia sampaikan usai...
Akibat Sungai Cipeles Meluap, Kantor Kelurahan dan Rumah Warga di Sumedang Dihantam Longsor

Akibat Sungai Cipeles Meluap, Kantor Kelurahan dan Rumah Warga di Sumedang Dihantam Longsor

harapanrakyat.com,- Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kabupaten Sumedang sejak sore, menyebabkan Kantor Kelurahan Cipameungpeuk, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, mengalami rusak berat...