Ciamis, (harapanrakyat.com),- SDN 3 Sindangrasa, yang beralamat di Jl. Jend. Sudirman No 89 Desa Sindangrasa Kec. Kab. Ciamis, berharap memiliki tanah/ lahan baru untuk digunakan sebagai ruang Unit Kesehatan Sekolah (UKS), gedung kesenian dan Perpus.
Kepala SDN 3 Sindangrasa, Sudrajat S.Pd, Senin (11/3), mengatakan, pihaknya sedang mengusahakan penambahan lahan untuk area pembangunan sarana dan prasarana sekolah.
Menurut Sudrajat, lahan yang saat ini dimiliki sekolah tidak mencukupi rencana pembangunan sarana dan prasaran tersebut, sehingga membutuhkan lahan baru untuk menutupinya.
Sudrajat mengaku berharap, lahan yang berdampingan dengan gedung sekolah itu bisa menjadi tempat untuk merealisasikan rencana pembangunan pihaknya. Alasannya, karena tanah itu sangat berdekatan dengan sekolah.
âNantinya, lahan itu bahkan bisa digunakan untuk ruang UKS, kesenian, lapangan olahraga, lapangan upacara dan perpus,â ungkapnya.
Dia menambahkan, lahan tersebut merupakan tanah milik warga. Rencananya, dengan ukuran 700 m2 atau 50 bata itu akan dijual oleh pemiliknya. Pemilik lahan mematok harga perbatanya Rp. 1 Jt.
Sudrajat menegaskan, menindaklanjuti lahan itu, saat ini pihaknya sedang berupaya menggelar musyawarah bersama komite. Dia akan membahas soal mencari dana atau bantuan untuk dialokasikan membeli lahan.
Hj. Nani Nardiati S.Pd, Tenaga Pengajar di SDN 3 Sindangrasa, mengatakan, selama ini pihak menyewa lahan tersebut untuk sarana olah raga, dengan harga sewa Rp. 600 rb per tahun. âItu pun hanya sebagian dari lahan tanah,â ungkapnya.
Nani juga berharap, Pemerintah Kab. Ciamis turut membantu mencarikan jalan keluar, agar SDN 3 Sindangrasa dapat memiliki lahan tersebut. Dengan begitu, fasilitas dan sarana penunjang pendidikan yang selama ini diimpikan, bisa terpenuhi. (heri)