Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranKecelakaan Lalin di Pangandaran, Sedan Seruduk Mobil Bak Terbuka

Kecelakaan Lalin di Pangandaran, Sedan Seruduk Mobil Bak Terbuka

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Banjar-Pangandaran yang terletak di Desa Tunggilis, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Pangandaran antara sebuah mobil sedan bernopol Z 490 AN dengan sebuah mobil bak terbuka. Peristiwa kecelakaan ini membuat warga sekitar kejadian sempat kaget di tengah keramaian arus lalu lintas, Selasa (15/05/2018).

Asep, pengemudi sedan, mengatakan, dirinya bermaksud akan ke Pangandaran. Namun pada saat tiba di lokasi kejadian, tiba-tiba datang sebuah mobil bak dari arah kanan. Lantaran jaraknya begitu dekat, kecelakaan lalu lintas pun tak bisa dihindarkan.

“Mobil baknya saat akan belok tidak ada aba-aba, jadinya kecelakaan ini tidak bisa dihindarkan. Lampu sennya juga tidak nyala, sehingga saya tak tahu mobil yang di depan mau belok dan mobil saya pun menabrak mobil bak itu,” jelasnya kepada HR Online di lokasi kejadian.

Sementara itu, Ujang, pengendara mobil bak terbuka, mengaku dirinya memberikan aba-aba sebelum belok kanan dengan melambaikan tangan. Karena tidak terlihat oleh pengemudi sedan, akhirnya kecelakaan lalu lintas pun tidak dapat dihindari.

“Dari kejadian ini, Alhamdulillah diselesaikan dengan cara kekeluargaan, sehingga tidak berbuntut panjang,” pungkasnya. (Ntang/R6/HR-Online)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...