Sabtu, April 26, 2025
BerandaBerita Ciamis(Agun Gunandjar Sudarsa Bc.IP.,M.Si) Hepweti Cup II Ajang Gali Prestasi

(Agun Gunandjar Sudarsa Bc.IP.,M.Si) Hepweti Cup II Ajang Gali Prestasi

Ketua Yayasan Hepweti memberikan piala, saat kejuaran SMK Hepweti Cup II. Foto : Heri/HR.
Ketua Yayasan Hepweti memberikan piala, saat kejuaran SMK Hepweti Cup II. Foto : Heri/HR.

Ciamis, (harapanrakyat.com),- Turnamen bola voli SMK Hepweti Cup II, tingkat SLTP dan MTs Se Kab. Ciamis yang diselenggarakan SMK Hepweti Ciamis sangat berpengaruh dan bernilai positif. Turnamen seperti itu diharapkan menjadi salah satu event yang digunakan siswa untuk meraih prestasi.

Hal itu disampaikan Agun Gunandjar Sudarsa Bc.Ip.,M.Si, Anggota DPR RI, kepada Ketua Yayasan Hepweti Ciamis, Mumu Mukhtar,Amd, saat bertemu muka di kediaman Kang Agun, di Bogor.

Dalam kesempatan itu, Agun berpesan, event-event positif yang lain bisa diselenggarakan dan dikembangkan, untuk membina dan membangun karakter peserta didik agar lebih beprestasi.

Melalui hal itu, citra peserta didik dekat dengan geng motor dan tawuran dengan sendirinya bisa tersingkirkan. Masyarakat bisa melihat, bahwa mereka ternyata bisa berkreasi dan berprestasi.

Sementara itu, Mumu Mukhtar, menyebutkan, sedikitnya terdapat 14 tim voli SMP/MTs Se- Kab Ciamis mengikuti turnamen bola voli Hepweti Cup 2, yang digelar selama  tujuh hari, mulai dari Senin hingga Minggu (28-3/2).

Dia menuturkan, turnamen tersebut merupakan agenda rutin tahunan yang diadakan pihak sekolah. Tujuannya untuk memupuk sportifitas dan kebersamaan di kalangan pelajar SLTP. Selain itu juga dalam rangka membentuk SDM generasi bangsa yang sehat dan cerdas.

Mumu juga mengatakan, even itu sengaja digelar sebagai ajang mencari bibit atlit putra Ciamis yang berprestasi sekaligus sebagai ajang promosi sekolah kepada masyarakat, agar minat dan animo masyarakat terhadap SMK Hepweti bisa semakin meningkat.

Lebih jauh, Mumu menegaskan, pengembangan olahraga dilakukan secara proporsional tanpa mengabaikan bidang akademik yang ada di masing-masing jurusan. Melalui upaya itu, pihaknya berharap agar anak didiknya dapat berprestasi di bidang akademik maupun non-akademik. (heri)

Nama Anomali TikTok yang Viral, Bikin Geleng-Geleng

Nama Anomali TikTok yang Viral, Bikin Geleng-Geleng

Lagi-lagi TikTok berhasil menarik perhatian dengan tren yang di luar dugaan. Kalau biasanya kita sering lihat dance lucu atau tips cepat viral, kali ini...
Pemain Timnas Indonesia U-23

Prediksi Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Kualifikasi Piala Asia dan Piala AFF 2025

Para pemain Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi beberapa jadwal pertandingan bergengsi pada 2025 ini. Salah satunya Piala AFF U-23 2025 yang akan berlangsung pada...
Amalan yang Menerangi Alam Kubur, Salah Satunya Selalu Mengerjakan Sholat

Amalan yang Menerangi Alam Kubur, Salah Satunya Selalu Mengerjakan Sholat

Alam kubur menjadi tempat yang tak bisa siapa pun saja hindari. Dalam ajaran Islam, apa yang terjadi di sana akan sangat bergantung pada amal...
Cara Melepas Dinamo Starter Mobil Avanza dengan Tepat

Cara Melepas Dinamo Starter Mobil Avanza dengan Tepat

Cara melepas dinamo starter mobil Avanza memang tidak boleh Anda lakukan secara sembarangan. Pasalnya, komponen mobil ini berperan vital dalam proses menghidupkan mesin. Jika...
Sejarah Lagu Es Lilin, Cerita Penuh Makna dari Tanah Sunda

Sejarah Lagu Es Lilin, Cerita Penuh Makna dari Tanah Sunda

Lagu tradisional nyatanya memang memiliki kekuatan besar dalam membentuk dan merepresentasikan identitas budaya suatu masyarakat. Salah satu lagu daerah yang masih bertahan hingga kini...
Warga Miskin di Kertahayu Ciamis Tinggal di Gubuk Beralaskan Tanah

Sakit dan Kelaparan, Warga Miskin di Kertahayu Ciamis Ini Tinggal di Gubuk Beralas Tanah

harapanrakyat.com,- Nasib miris dialami Nardi (65), warga miskin yang tinggal di Dusun Cisaar, RT 06, RW 02, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa...