Minggu, April 6, 2025
BerandaBerita BanjarHujan Deras, Beberapa Titik di Kota Banjar Dilanda Banjir

Hujan Deras, Beberapa Titik di Kota Banjar Dilanda Banjir

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Hujan yang mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, Jum’at (20/4/2018) sore, membuat setiap sudut jalan di Kota Idaman itu tergenang banjir.

Beberapa titik yang sering tergenang banjir jika hujan turun, terdapat di persimpangan jalan Sudarsono dan jalan Gudang (parapatan Ayo). Selain itu, juga di pertigaan jalan Perintis Kemerdekaan, dan jalan Letjen Soewarto serta pertigaan saluyu pun tak luput ikut tergenang.

Menurut keterangan beberapa warga, banjir yang mencapai ketiggian rata-rata 20 sampai 30 centimeter itu diduga dari drainase yang buruk.

“Ini mungkin akibat saluran drainase yang buruk, sehingga jika hujan turun di sini (perempatan ayo) selalu banjir,” ujar Ilham (40) warga Purwaharja, Kota Banjar, kepada HR Online.

Hal yang sama dikatakan Andi (40) warga Banjar lainnya. Menurutnya, semenjak ada proyek trotoar dan drainase beberapa waktu lalu, malah hasilnya bukan lebih baik namun malah sebaliknya.

“Dulu di pertigaan jalan perintis ini tak pernah banjir, namun kini malah langganan banjir setiap turun hujan,” katanya.

Warga berharap pemerintah daerah memperhatikan dan secepatnya mengatasi banjir yang selalu menggenangi jalan setiap turun hujan.

“Saya berharap Pemkot Banjar melalui instansi terkait berinisiatif untuk mengecek setiap drainase yang ada di setiap sudut kota Banjar, apakah gorong-gorong terlalu kecil atau apa, karena hampir setiap sudut jalan selalu banjir di saat turun hujan, salah satunya di pertigaan saluyu,” kata Yayat (45) warga Banjar lainnya. (Hermanto/R5/HR-Online)

Longsor TPT Rumah

Longsor TPT Rumah Terekam Kamera Amatir, Warga Singajaya Garut Panik

harapanrakyat.com,- Longsor Tembok Penahan Tebing (TPT) rumah di Garut, Jawa Barat, terekam kamera amatir warga. Meski tidak ada korban jiwa, namun insiden ini membuat...
Kaleng Kue Lebaran

Balita di Garut Kepalanya Tersangkut Dalam Kaleng Kue Lebaran, Petugas Damkar Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Seorang balita di Garut, Jawa Barat, kepalanya tersangkut ke dalam kaleng kue lebaran, Sabtu (5/4/2025). Balita tersebut menangis kesakitan sehingga orang tuanya harus...
Obyek Wisata Curug Panganten

Remaja Asal Tasik Berenang di Obyek Wisata Curug Panganten Ciamis Berujung Maut

harapanrakyat.com,- Seorang remaja asal Kabupaten Tasikmalaya berenang di obyek wisata Curug Panganten, Desa Tanjungsari, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berujung maut. Remaja bernama Rifki...
Tersambar Petir Saat Mandi

Seorang Warga di Tasikmalaya Tersambar Petir Saat Mandi

harapanrakyat.com,- Seorang warga di Kampung Cikajar, Kelurahan Leuwibudah, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tersambar petir saat sedang mandi di rumahnya, Sabtu (5/4/2025). Beruntung korban...
Perahu Wisata Terbalik

Laka Laut Perahu Wisata Terbalik di Pantai Pangandaran, Polisi Ungkap Kondisi 9 Penumpang

harapanrakyat.com,- Sebuah perahu wisata terbalik di Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat. Perahu yang mengangkut sembilan wisatawan asal Karawang itu terbalik saat melintas di perairan...
Pelaku Curas

Empat Pelaku Curas terhadap Pria Disabilitas di Sumedang Berhasil Ditangkap

harapanrakyat.com,- Empat pelaku curas (pencurian dengan kekerasan) terhadap seorang pria disabilitas berinisial AK (26) di Sumedang, Jawa Barat, berhasil ditangkap jajaran Satreskrim Polres Sumedang. Uniknya,...