Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarPohon Tumbang Timpa Tiang Telkom, BPBD Banjar Diminta Secepatnya Evakuasi

Pohon Tumbang Timpa Tiang Telkom, BPBD Banjar Diminta Secepatnya Evakuasi

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Sebuah pohon besar yang tumbang dan menimpa tiang telkom di wilayah Kecamatan Purwaharja atau tepatnya di tanjakan pintu masuk Perumahan Griya Banjar Raharja, belum dievakuasi pihak BPBD Kota Banjar, Jawa Barat. Warga pun khawatir apabila tidak segera dievakuasi, pohon dan tiang itu roboh dan menimpa orang yang lewat.

Suryadi (36) warga Perum Griya Banjar Raharja, mengatakan, pohon tumbang tersebut akibat angin puting beliung yang terjadi beberapa hari yang lalu di Kota Banjar.”Pohon itu tumbang saat angin puting beliung menerjang Kota Banjar beberapa waktu lalu,” ujarnya kepada HR, Kamis (19/04/2018).

Suryadi menambahkan, selain tumbang, pohon itupun menimpa sebuah tiang telepon milik Telkom. “Pohon tumbang ini menimpa tiang telkom. Kalau dibiarkan saya khawatir tiang Telkom ikut roboh,” imbuhnya. Yadi berharap kepada pihak BPBD untuk segera mengevakuasi pohon tumbang tersebut. Karena menurutnya sangat membahayakan. “Saya berharap kepada instansi terkait untuk segera mengevakuasi pohon tumbang tersebut,” pungkasnya.

Sementara itu, Kasi Kesiapsiagaan BPBD Kota Banjar, Asep Setiadi, kepada HR Online, Kamis (19/04/2018), berjanji pihaknya akan segera mengevakuasi pohon tersebut. Namun pihaknya akan terlebih dahulu berkoordinasi dengan pihak Dinas Lingkungan Hidup dan PLN. (Hermanto/R2/HR-Online)

Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...
Cafe Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor

Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor, Hidden Gem Cafe di Rumah Kayu yang Syahdu

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat ngopi yang nyaman dan tenang di Bogor, Jawa Barat, Anda wajib mampir ke Kelor Tiga Coffee and Plants....
Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...