Berita Otomotif, (harapanrakyat.com),- Bulleteer Customs, modifikator asal India belum lama ini menampikan karya modifikasinya dengan gaya bobber. Uniknya, motor yang mengambil basis dari Royal Enfield ini dijuluki Sukarno.
Tidak diketahui apa yang mendasari Bulleter Customs mengadopsi nama Presiden Republik Indonesia yang pertama itu. Padahal bila dilihat tampilan motor tersebut sama sekali tidak memiliki unsur atau ciri khas Indonesia. Baik dari pilihan warna hingga bentuknya pun tak terlihat ada kesan atau inspirasi Sang Proklamator.
Dilansir Indianautosblog, sang builder ini memodifikasi motor atas pesanan seorang aktor ternama India, Rakshit Shetty. Modifikasinya itu tergolong ekstrim, lantaran mengubah cukup banyak bagian dengan menghilangkan bentuk awalnya yang mirip Royal Enfield Thunderbird 500.
Mulai dari bagian depan, Sukarno menggunakan garpu berikut suspensi upside down dengan pipa berkelir emas. Kemudian, lengan ayun belakang diganti menggunakan versi custom agar bisa memakai suspensi monoshock.
Selain itu, Bulleteer Customs sengaja merancang supaya bobber berbasis Royal Enfield ini menggabungkan desain serta fungsional, sampai aspek terkecil. Tampak posisi duduk yang rendah dengan posisi setang yang cukup tinggi itu akan membuat pengendaranya merasa santai selama berkendara.
Rakshit Shetty, aktor pemeran dalam film Kannada ini memesan Bobber Sukarno dalam balutan cat merah yang dipadu garis-garis hitam. Pada bagian sisi kiri dan kanan tangkinya terpampang nama Sukarno. Gaya hardcore juga terlihat makin kuat dari posisi knalpot dengan silencer tinggi yang dipasang tepat di bawah jok sebelah kanan.
Keunikan lainnya dari bobber garapan Bulleteer Customs ini di bagian kaki-kaki belakang, yakni komponen rem dan gear dibalik posisinya. Selain itu, bentuk suspensi monoshock sengaja dibuat horizontal. Sedangkan, ban belakang menggunakan Pirelli Angel GT ukuran 160, sehingga penampilannya pun makin terlihat kekar.
Pengguna juga tidak akan kerepotan saat memarkir motor, karena Bulletteer Customs menyiapkan standar samping dan standar tengah untuk menopang motor. Jadi, motor ini tak perlu memakai paddock stand seperti halnya motor balap.
Nama Sukarno tidak saja menghiasi setang, tapi juga terpampang di bagian sisi kanan cover gear. Mungkin nama presiden pertama Indonesia itu sengaja diabadikan di motor Bobber milik Rakshit Shetty lantaran menjadi sumber inspirasi dalam hidupnya. (Eva/R3/HR-Online)