Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita BanjarTFH, Dongkrak IPM Jabar dengan 500 Juta/Tahun/Desa

TFH, Dongkrak IPM Jabar dengan 500 Juta/Tahun/Desa

DR. dr. H. Herman Sutrisno MM., menjamu rombongan H. Tatang Farkhanul Hakim di pendopo kota banjar, saat melakukan silahturahmi ke sejumlah unsure masyarakat kota Banjar. Foto : Subakti Hamara/HR.

Banjar, (harapanrakyat.com),- Calon Wakil Gubernur Jabar dari pasangan no urut 2, H. Tatang Farkhanul Hakim, atau yang dikenal dengan TFH, melakukan silahturahmi dengan sejumlah unsur masyarakat di Kota Banjar, Selasa (15/1).

Diawal kunjungannya, H. Tatang Farkhanul Hakim, bersilahturahmi dengan Walikota Banjar, DR. dr. H. Herman Sutrisno MM., yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjar. Rombongan TFH tiba di Pendopo sekitar pukul 13:00, langsung disambut Walikota dan Ketua DPRD Kota Banjar, Drs. Dadang Kalyubi Msi., yang juga Sekjen DPD Golkar kota Banjar.

Perbincangan kedua tokoh Jabar itu pun berlanjut hingga ke perjamuan makan siang. Menurut TFH, keberhasilan dr. Herman dalam memimpin Kota Banjar merupakan prestasi yang membanggakan. “Pa Herman berhasil meraih berbagai macam penghargaan, baik tingkat nasional maupun Provinsi,” ujarnya.

Setelah itu, rombongan beranjak menuju Pesantren Al-Azhar Citangkolo. Diperoleh keterangan, kunjungan TFH ke salah satu pesantren terbesar di Kota Banjar itu, untuk menghadiri acara silahturahmi PP Miftahulhuda Al-Azhar.

TFH bertekad dalam pencalonan dirinya sebagai Cawagub Jabar yang berpasangan dengan Calon Gubernur, H. Irianto Mahfudz Sidik Syafiudin, atau yang dikenal dengan Kang Yance. Untuk mendongkrak pertumbuhan Indeks Pembangunan Manusia di Jabar.

“Langkah kami agar mampu mendongkrak IPM Jabar, yaitu dengan memfokuskan pembangunan dari desa. Dengan memberikan dana bantuan desa sebesar 500 juta per-tahun, per-desa. Tujuannya untuk pengentasan kemiskinan dan mengurangi pengangguran,” tegasnya kepada sejumlah media.

Semua langkah itu menurut TFH, memerlukan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Jawa Barat untuk mewujudkannya. TFH pun tak mau panjang lebar berkomentar saat ditanya sejumlah wartawan. “Nanti saja, kami paparkan lebih jauh. Dan bukan sekedar janji, lagi pula sekarang belum waktunya kampanye,” ungkapnya.

Kunjungan kemudian dilanjutkan bersilahturahmi dengan PP Al-Asna, Pamudjen Langensari. Malam harinya TFH menghadiri acara Maulud Nabi di pondok Pesantren pimpinan Ustad Ujer di kawasan jelat kelurahan Pataruman. (Deni/SBH)

Hidden Farm Cafe Bandung

Hidden Farm Cafe Bandung, Tempat Nongkrong dengan Nuansa Ghibli Nih!

harapanrakyat.com,- Yuk coba nongkrong tenang dan jauh dari keramaian kota di Hidden Farm Cafe di Bandung, Jawa Barat. Cafe ini menyajikan suasana adem dan...
Anak nakal di Jabar

Langkah Tegas Dedi Mulyadi, Anak Nakal di Jabar Akan Dibina ala Militer Mulai Mei 2025!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengambil langkah tegas untuk menangani kenakalan remaja di wilayah Jawa Barat. Anak warga Jabar yang dianggap nakal dan...
Yuki Kato Tulis Pesan Menyentuh Saat Rayakan Ultah ke 30

Yuki Kato Tulis Pesan Menyentuh Saat Rayakan Ultah ke 30

Yuki Kato baru saja memasuki usia baru yang cukup spesial. Usia yang sering orang sebut sebagai gerbang kedewasaan sebenarnya. Perayaan ulang tahunnya yang ke-30...
Angka konsumsi ikan di Ciamis

Angka Konsumsi Ikan di Ciamis Naik, Langkah Positif Cegah Stunting dan Dukung Generasi Cerdas

harapanrakyat.com,- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Ciamis mencatat angka konsumsi ikan (AKI) di wilayahnya meningkat dari 25,31 kilogram per kapita per tahun pada...
Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...