Senin, April 28, 2025
BerandaBerita JabarWabup Sumedang Resmikan SPPG Mitra Mandiri Gunung Manik di Tanjungsari

Wabup Sumedang Resmikan SPPG Mitra Mandiri Gunung Manik di Tanjungsari

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M Fajar Aldila, didampingi oleh Forkopimcam Tanjungsari, meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Mitra Mandiri Gunung Manik di Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (28/4/2025).

Peresmian ini menjadi langkah penting dalam mendukung program nasional Makan Siang Bergizi, yang merupakan prioritas dalam Astacita Presiden Republik Indonesia.

Dalam sambutannya Wabup Fajar menegaskan, keberadaan SPPG ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan anak-anak Indonesia mendapatkan asupan gizi yang optimal.

Baca Juga: Wabup Kunjungi SMPN 5 Sumedang, Dukung Kampus Merah Putih dan Karakter Digital Generasi Alfa

“Anak-anak adalah aset kita, masa depan Indonesia bergantung pada mereka. Oleh karena itu, kita harus memastikan kebutuhan gizi, terutama protein tercukupi,” katanya.

Selain itu, Fajar berharap agar SPPG Mitra Mandiri Gunung Manik dapat berfungsi sebagai pendorong ekonomi lokal.

Untuk memenuhi kebutuhan bahan makanan yang bergizi harus memanfaatkan produk-produk dari UMKM setempat. Sehingga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.

Ikuti Prototipe BGN, SPPG Mitra Mandiri Gunung Manik Terbaik di Sumedang

Wabup Sumedang juga mengingatkan pentingnya menjaga protokol kesehatan di lingkungan SPPG. Ia pun memberikan perhatian terhadap para tenaga kerja yang bekerja dalam operasional SPPG, mulai dari malam hingga pagi hari. Termasuk juru masak dan pengemas makanan.

“Kesehatan para tenaga kerja harus diperhatikan. Vitamin, suplemen, dan pemeriksaan kesehatan rutin harus disiapkan agar mereka tetap dalam kondisi prima untuk mendukung program makan bergizi,” imbuhnya.

SPPG Mitra Mandiri Gunung Manik sendiri memiliki kapasitas untuk melayani hingga 2.982 paket makan bergizi setiap harinya.

Dengan diresmikannya fasilitas tersebut, jumlah SPPG yang beroperasi di Sumedang kini menjadi 10. Sementara 15 hingga 20 SPPG lainnya masih dalam tahap pembangunan.

Berbeda dari SPPG lain yang mengadaptasi dapur sehat, fasilitas di Mitra Mandiri Gunung Manik dibangun dengan mengikuti prototipe resmi dari Badan Gizi Nasional. Hal ini menjadikannya sebagai salah satu model SPPG terbaik di Sumedang.

Baca Juga: Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

Di sela-sela acara, Wabup Fajar bersama Dandim dan Camat Tanjungsari juga meninjau pendistribusian makan siang bergizi untuk para siswa di SDN Cileutik Tanjungsari.

Peninjauan tersebut untuk memastikan program pemberian makan bergizi berjalan lancar dan dapat mencapai sasaran dengan baik.

“Semoga SPPG Gunung Manik ini bisa menjadi contoh yang baik. Tidak hanya dalam memenuhi gizi anak-anak, tapi juga dalam mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar,” pungkas Wabup Sumedang, M Fajar Aldila. (Aang/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Wasiat Bunda Iffet Sebelum Meninggal Soal Pemberantasan Narkoba

Wasiat Bunda Iffet Sebelum Meninggal Soal Pemberantasan Narkoba

Wasiat Bunda Iffet dibeberkan oleh sang anak, Bimbim Slank. Kepulangan sang ibunda menjadi kabar duka yang mendalam. Sosok Bunda Iffet merupakan keluarga dari band...
Kuatkan Pendidikan Karakter

Kuatkan Pendidikan Karakter, Kemenag Kota Banjar Larang Study Tour Tak Edukatif dan Acara Perpisahan yang Mewah

harapanrakyat.com,- Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar, Jawa Barat, mengingatkan kepada satuan pendidikan sekolah madrasah untuk menguatkan pendidikan karakter di sekolah madrasah. Kebijakan terbaru untuk sekolah...
Pelaku Pelemparan Batu

Polres Ciamis Tangkap Dua Pelaku Pelemparan Batu ke Mobil Warga di Sindangkasih

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Polda Jabar, berhasil mengamankan dua orang pelaku tindak pidana dengan sengaja melawan hukum menghancurkan dan merusak, atau pelemparan batu ke mobil...
Kapolsek Pagerageung Ambil Jalur Hukum, Laporkan Oknum Ketua Ormas di Tasikmalaya Usai Dituduh Terima Uang dari Warga

Kapolsek Pagerageung Ambil Jalur Hukum, Laporkan Oknum Ketua Ormas di Tasikmalaya Usai Dituduh Terima Uang

harapanrakyat.com,- Kapolsek Pagerageung, AKP Asep Saepulloh, laporkan oknum ketua organisasi kemasyarakatan (ormas) di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat ke polisi, Senin (28/4/2025). Pelaporan tersebut, atas...
Ibu Hamil Asal Garut Hilang Usai Periksa Kandungan di Bandung, Suami Sudah Mencari Selama 5 Hari

Geger! Ibu Hamil Asal Garut Hilang Usai Periksa Kandungan di Bandung, Suami Sudah Mencari Selama 5 Hari

harapanrakyat.com,- Sungguh malang nasib Opik Rismanto (37), pria asal Kampung Simpen, Desa Simpen Kaler, Kecamatan Limbangan, Garut, Jawa Barat. Ia kehilangan istrinya usai memeriksakan...
Pembebasan PBB di Depok

Dedi Mulyadi Umumkan Pembebasan PBB di Depok, Berharap Seluruh Daerah di Jabar Meniru

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengumumkan kabar gembira untuk warga Kota Depok. Ia menyampaikan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memutuskan untuk membebaskan biaya...