harapanrakyat.com,- Seorang siswa SD bernama Ramdani Malwa (10) tertabrak mobil saat tengah menyebrangi jalan di depan Puskesmas Banjarsari, Desa Ciherang, Kecamatan Banjarsari, Ciamis, Jawa Barat, Jumat (25/4/2025). Kejadian tersebut membuat korban mengalami luka serius di bagian kepala. Ramdani merupakan warga Dusun Kubang Pari, RT 01/05, Desa Ciherang, Kecamatan Banjarsari.
Baca Juga: Sebuah Mobil Bak Terbuka di Ciamis Masuk ke Jurang, Diduga tak Kuat Menanjak
Pasca tertabrak, korban pun langsung dilarikan ke ruang IGD Puskesmas Banjarsari.
Panit 1 Lantas Polsek Banjarsari, Aipda Asep Kurnia, membenarkan adanya kejadian tersebut, bahwa korban yang tertabrak mobil merupakan siswa SD.
Ia menuturkan, dari keterangan saksi, korban menyebrangi jalan saat pulang sekolah. Namun Ramdani sepertinya tidak melihat ke kiri dan kanan. Sehingga saat baru saja beberapa langkah berjalan, dari arah barat sudah ada mobil Daihatsu AYLA dengan nomor polisi Z 1747 TE.
“Karena jaraknya sangat dekat, sehingga mobil langsung menyambar hingga korban terseret lumayan jauh. Untuk kejadiannya sekitar pukul 10.00 WIB,” tuturnya, Jumat (25/04/2025).
Lanjutnya menambahkan, siswa SD yang tertabrak dan kemudian terseret mobil mengalami luka serius di bagian kepala. Korban kemudian dibawa ke Puskesmas Banjarsari.
“Namun luka di kepalanya lumayan serius, sehingga tadi korban langsung dirujuk ke RSUD Kota Banjar,” terang Asep Kurnia.
Panit 1 Lantas Polsek Banjarsari menjelaskan, untuk pengemudi mobil bernama Mukhlis Perdi Naja (22), warga Dusun Karangsari, Desa Bangunsari, Kecamatan Pamarican.
“Pengemudi telah kami amankan untuk dipintai keterangan,” jelasnya.
Baca Juga: Dua Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, 2 Orang Alami Luka
Sementara dari rekaman video CCTV milik PKM Banjarsari, jelas terlihat saat korban tengah melintasi jalan. Saat baru saja beberapa langkah, siswa SD tersebut langsung tertabrak mobil hingga terseret jauh. (Suherman/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)