Harapanrakyat.com – Ribuan warga memadati Lapangan Sepakbola Pojokdedes, Desa Cikunir, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (27/4/2025). Mereka menyaksikan pelantikan Ketua dan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tasikmalaya periode 2024–2028.
Pelantikan yang dilakukan langsung oleh jajaran Pengurus KONI Provinsi Jawa Barat itu berlangsung meriah. Apalagi usai seremoni pelantikan dilanjutkan dengan pertandingan sepak bola ekshibisi antara Persib Legend melawan KONI All Star Kabupaten Tasikmalaya.
Baca Juga: Puluhan Advokat di Tasikmalaya Sikapi Dugaan Kriminalisasi Ulama Jelang PSU
Antusiasme masyarakat pun memuncak, dengan ribuan penonton memadati sisi lapangan demi melihat aksi bintang-bintang sepak bola legendaris Jawa Barat tersebut.
Ketua Umum KONI Kabupaten Tasikmalaya yang baru dilantik, Erry Purwanto, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin KONI lima tahun ke depan. Ia juga menyambut hangat kehadiran Ketua Umum KONI Jabar serta para pemain Persib Legend yang turut memeriahkan acara.
“Ini pertama kalinya pelantikan pengurus KONI di Jawa Barat dilakukan di tengah lapangan sepakbola, dan itu terjadi di Kabupaten Tasikmalaya. Ini menjadi awal semangat baru, KONI siap berjaya,” ujar Erry.
Erry menegaskan komitmennya untuk memajukan seluruh cabang olahraga di Kabupaten Tasikmalaya. Ia juga memiliki target untuk meningkatkan prestasi baik di tingkat provinsi maupun nasional.
“Saya menargetkan peringkat KONI Kabupaten Tasikmalaya bisa naik di ajang Porprov Jabar. Dari posisi 17, semoga bisa melesat lebih tinggi,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Jawa Barat, Muhammad Budiana, memberikan apresiasi atas pelantikan tersebut. Ia juga mendoakan agar KONI Kabupaten Tasikmalaya semakin berprestasi.
Baca Juga: Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang
“Mudah-mudahan KONI Tasikmalaya bisa masuk peringkat dua di Porprov Jabar tahun ini. Jalankan fungsi dan tugas dengan baik, dan buktikan kinerja nyata untuk olahraga daerah,” tegas Budiana. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)