Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPuluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik haji yang diikuti 1.473 jamaah haji di Gedung Islamic Center, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (22/4/2025).

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Kabupaten Tasikmalaya, Hj Iin Ufairoh, mengatakan sejumlah jamaah haji yang batal berangkat haji karena meninggal dan sakit permanen sehingga tidak bisa diberangkatkan. 

“Termasuk ada juga jemaah yang mengundurkan diri jadi dibatalkan. Jadi kurang lebih ada 30 orang yang batal berangkat haji pada tahun 2025,” ungkap Iin, Selasa (22/4/2025).

Baca Juga: Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

Ia menjelaskan, pelaksanaan manasik haji yang digelar hari ini berlangsung selama dua hari yang dimulai sejak kemarin. Manasik haji ini merupakan bagian dari tahapan jelang keberangkatan para jamaah haji untuk tahun 2025.

“Kita dari Kemenag melakukan kegiatan manasik haji. Untuk jumlah yang melaksanakan manasik haji cukup banyak, dan jumlah tersebut sudah termasuk jamaah haji yang gagal berangkat,” jelasnya.

Adapun jumlah yang masuk data manasik haji ada sekitar 1.473 yang akan diberangkatkan dalam 4 kloter. 

Baca Juga: Sebut PSU Pilkada Tasikmalaya Barbar, Tim Ai-Iip Bakal Gugat ke MK

“Untuk keberangkatannya dimulai tanggal 8 Mei 2025 bagi jamaah haji asal Kabupaten Tasikmalaya,” pungkasnya. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...
RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis

RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis, Apa Fungsinya?

harapanrakyat.com,- RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat, kini mempunyai alat crossmatch otomatis. Dengan memiliki alat tersebut, maka RSUD Pandega merupakan 1 dari hanya 3 rumah...
Eksploitasi mantan pemain sirkus Taman Safari

Respons Dedi Mulyadi Soal Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus Taman Safari

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan dan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus Taman Safari ramai diperbincangkan publik. Video yang menampilkan curhatan para mantan pegawai itu viral...
Korban dokter cabul di Garut

Jumlah Korban Dokter Cabul di Garut Bertambah, Sudah 5 Orang Melapor

harapanrakyat.com,- Jumlah korban dokter cabul di Garut, Jawa Barat, terus bertambah. Saat ini posko pengaduan di Mapolres Garut sudah menerima 5 pasien yang mengaku...
Cecep-Asep Menang di PSU Pilakda Tasikmalaya

Cecep-Asep Menang di PSU Pilkada Tasikmalaya, PPP Jabar: Sangat Istimewa karena Melalui Pertarungan Sengit

harapanrakyat.com,- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bangga dengan kadernya yaitu Cecep Nurul Yakin, yang menang di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya. Pasangan Cecep-Asep...