Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarPulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor, Dede Rachim, Senin (14/4/2025). Kunjungan ini menjadi langkah awal percepatan pemulihan kawasan serta penataan ulang wilayah terdampak bencana.

Dalam tinjauan tersebut, Dedi Mulyadi menegaskan, penanganan tidak hanya fokus pada pembangunan fisik, tetapi juga pada pemulihan ekologis secara menyeluruh. Kawasan terdampak akan dihijaukan kembali dengan tanaman endemik sebagai bagian dari strategi konservasi jangka panjang.

“Kita akan tanami lagi dengan pohon-pohon endemik untuk mengembalikan fungsi kawasan sebagai daerah resapan air. Ini penting, bukan hanya estetika, tapi soal keselamatan dan keseimbangan alam,” tegasnya.

Baca Juga: Kerahkan Para Ahli, Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Bakal Revitalisasi Museum Batutulis Bogor

Selain rehabilitasi lingkungan, Gubernur juga menyoroti pentingnya penertiban aktivitas ekonomi yang tidak sesuai dengan tata ruang di sekitar Gunung Salak. Ia menekankan bahwa pertumbuhan ekonomi harus berjalan beriringan dengan kelestarian lingkungan.

“Aktivitas yang merusak tata ruang akan ditata ulang. Kita harus mengembalikan fungsi kawasan ini sebagai ruang hidup yang sehat dan teratur,” lanjut Dedi.

Langkah Nyata Dedi Mulyadi Tata Kawasan Terdampak Longsor di Kota Bogor

Sebagai bentuk nyata penataan kawasan, Dedi juga mengumumkan, wilayah tersebut akan diberi nama baru, “Leuweung Batu Tulis”. Nantinya Leweung Batu Tulis akan difungsikan sebagai ruang hijau terbuka dengan ciri khas lokal. Kawasan ini dirancang untuk menjadi ruang edukatif dan konservatif yang mendukung keberlanjutan lingkungan.

Adapun pembangunan akses jalan baru menuju Stasiun Batutulis juga sedang disiapkan. Jalur alternatif sepanjang 200 meter ini akan dibangun melintasi area Sumur 7 hingga kembali ke Jalan Danasasmita. Rencana tersebut telah melalui kajian teknis dan dinyatakan aman oleh Balai Teknik Perkeretaapian dan Kementerian PUPR.

Wali Kota Bogor, Dede Rachim, menambahkan, trase jalan baru dipilih karena jalur lama dianggap rawan, lantaran adanya sumber mata air di bawahnya yang berpotensi memicu longsor.

Terkait pembebasan lahan, proses akan dilakukan secara kolaboratif antara Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Kota Bogor. Keduanya sepakat menanggung 50 persen dari total biaya pembebasan lahan senilai Rp30 miliar, sementara pembangunan infrastruktur diperkirakan menelan anggaran Rp10 miliar.

“Ini wujud kolaborasi nyata antara kota dan provinsi. Targetnya, proyek ini bisa segera dimulai dalam perubahan anggaran tahun ini,” ujar Dedi.

Baca Juga: Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Resmi Larang Pungutan di Jalan Umum, Termasuk Donasi dan Jukir Liar

Harapannya, seluruh langkah ini tak hanya memulihkan kawasan terdampak longsor, tapi juga menghadirkan wajah baru Bogor Selatan sebagai ruang hijau yang lestari, tertata, dan aman bagi warganya. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...