harapanrakyat.com,- Pihak pengelola sampah Mandiri (TPS) Kamisama menanggapi perihal keterlambatan pengangkutan sampah yang dikeluhkan warga lingkungan Siluman Kelurahan/Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat.
Pengelola TPS Kamisama, Rika, mengatakan, pihaknya meminta maaf atas adanya keluhan warga dan ketidaknyamanan tersebut. Terutama soal keterlambatan pengambilan sampah di lingkungan.
Pengambilan sampah warga menurutnya mengalami keterlambatan karena adanya momentum libur lebaran Idul Fitri. Selain itu juga karena banyaknya volume sampah yang terjadi setelah lebaran.
Banyaknya volume sampah yang terjadi setelah lebaran tersebut membuat tim pengangkut sampah belum bisa mengambil sampah setiap hari. Sehingga masih ada wilayah yang belum terangkut.
“Volume sampah setelah lebaran cukup banyak sehingga tim motoris belum bisa membawa setiap hari,” kata Rika kepada HR Online, Selasa (8/4/2025).
“Tim motoris masih bergantian mengambil sampahnya sehingga masih ada daerah yang belum terambil,” ujarnya menambahkan.
Lebih lanjut ia mengatakan, terkait penambahan motoris agar pelayanan lebih optimal, hal itu belum bisa karena untuk penambahan motoris dihitung berdasarkan rasio jumlah konsumen.
Meski begitu, pihaknya berkomitmen akan mengusahakan untuk pengambilan sampah ke rumah warga atau konsumen tersebut. Mereka berjanji bahwa sampah dapat terselesaikan semua dalam waktu minggu ini.
“Kami usahakan untuk minggu ini pengambil sampah sudah bisa terambil semua. Semoga lancar dan tidak ada kendala apapun,” ucapnya. (Muhlisin/R6/HR-Online)