harapanrakyat.com,- Seorang pemancing hanyut terbawa arus di Sungai Cipalu, Desa Nangelasari, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025) petang. Korban bernama Ratim (42) merupakan warga yang tinggal tidak jauh dari sungai tersebut.
Korban nekat memancing di bawah jembatan Sungai Cipalu meskipun sedang hujan deras. Diduga pemancing tersebut hanyut terbawa arus sungai.
Baca Juga: Longsor di Tasikmalaya Tutup Akses Jalan Utama Penghubung Jatiwaras-Salopa
Petugas SAR Gabungan yang melakukan pencarian baru menemukan motor, alat pancing, dan tas yang berisikan identitas korban.
“Kami masih melakukan pencarian satu warga pemancing yang hilang, korban mancing seorang diri mengendarai sepeda motor matic,” kata Kapolsek Cipatujah, AKP Supian, Kamis (3/4/2025).
Ia menjelaskan, korban pamit untuk memancing sendirian, tetapi hingga malam korban tidak kunjung pulang ke rumah. Keluarga pun sempat mencari korban, tetapi tidak juga ditemukan.
“Korban diketahui mancing di bawah Jembatan Cipalu. Korban mancing saat hujan, saat itu sungai juga berair keruh,” kata Supian.
Menurut Supian, dugaan sementara korban hanyut terbawa arus sungai yang tiba-tiba deras karena guyuran hujan. Petugas baru menemukan tas dan alat pancing dan akan terus melakukan pencarian.
Baca Juga: Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya
“Hingga kini petugas SAR Gabungan dari Basarnas, TNI, Polri, BPBD, Tagana, Tim Relawan, dan warga masih melakukan pencarian di jalur darat dan sungai menggunakan perahu karet,” pungkasnya. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)