Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita JabarNekat Edarkan Sabu, Pria Paruh Baya di Garut Ditangkap Polisi

Nekat Edarkan Sabu, Pria Paruh Baya di Garut Ditangkap Polisi

harapanrakyat.com,- Seorang pria paruh baya berinisial M (50) ditangkap polisi setelah nekat mengedarkan narkoba jenis sabu. Pelaku diamankan di warung miliknya Desa Purbayani, Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Dari tangan pelaku, polisi menemukan barang bukti 9 paket sabu.

“Ada 9 paket sabu yang sudah dikemas dalam plastik kecil. Itu hasil penggeledahan di warung, tubuh dan kediamannya. Ada juga alat hisap sabu dan barang bukti lainnya,” kata Ipda Adi Susilo, Kasi Humas Polres Garut, Senin (14/4/2025).

Hasil pemeriksaan sementara, pria paruh baya pengedar sabu ini mendapat pasokan barang dari salah seorang berinisial ED. Polisi kini melakukan pengembangan dengan mengejar pelaku lain yaitu pria berinisial ED.

“Tersangka mendapatkan narkotika tersebut dari seorang pria berinisial ED yang saat ini masih dalam pengejaran. Pelaku M menyatakan bahwa dirinya disuruh oleh ED untuk membantu mengedarkan narkotika jenis sabu. Untuk dikonsumsi sendiri maupun untuk diedarkan kembali,” tambahnya.

Baca Juga: Sepanjang 2024, Polisi Gerebek 120 Pengedar Narkoba di Garut

Saat ini pelaku tengah menjalani pemeriksaan lanjutan di Satuan Reserse Narkoba Polres Garut. Tak hanya itu, pelaku juga dijerat Undang-undang Narkotika dengan ancaman hukuman penjara minimal 4 tahun bui.

“Saat ini kami masih terus dalami. Tersangka dijerat dengan Undang-undang Narkotika dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara,” pungkasnya. (Pikpik/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Jabatan struktural kosong

124 Jabatan Struktural Kosong, Pemkab Ciamis Upayakan Pengisian Bertahap

harapanrakyat.com,- Kekosongan jabatan struktural di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis saat ini mencapai 124 posisi dari total 728 jabatan yang tersedia, mulai dari eselon IIa...
Serapan gabah petani

Target Serapan Gabah Petani 3 Juta Ton, Anggota DPR RI Rina Sa’adah: Perlu Kolaborasi

harapanrakyat.com,- Anggota Komisi IV DPR RI, Rina Sa'adah meminta perlu adanya kolaborasi dengan semua pemangku kepentingan. Upaya itu untuk mewujudkan target serapan gabah pada...
Cara Mengaktifkan eSIM di HP Android dan Solusi Jika Gagal

Cara Mengaktifkan eSIM di HP Android dan Solusi Jika Gagal

Cara mengaktifkan eSIM di HP Android terbilang cukup mudah layaknya iPhone. Sebagaimana yang kita tahu, SIM card elektronik tersebut memang bisa diterapkan di ponsel...
penggelembungan suara

Akibat Dugaan Penggelembungan Suara Pileg, KPU Garut Resmi Dipecat DKPP

harapanrakyat.com,- Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) secara resmi memecat Ketua KPU Garut, Senin (14/4/25). Pemecatan tersebut buntut adanya aduan ketidaksesuaian perolehan suara serta dugaan...
Update Terbaru Fitur Share Location Instagram Bantu Pengguna Saling Berbagi Lokasi

Update Terbaru Fitur Share Location Instagram Bantu Pengguna Saling Berbagi Lokasi

Instagram kini secara resmi menghadirkan fitur Share Location, yang memungkinkan pengguna untuk berbagi lokasi secara langsung dengan pengguna lainnya. Kehadiran fitur Share Location Instagram...
Pencemaran Nama Baik

Dugaan Pencemaran Nama Baik, Tim Kuasa Hukum Ketua Gerindra Jabar Laporkan Akun Medsos ke Polres Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Tim Kuasa Hukum Ketua DPD Gerindra Jabar Amir Mahfud melaporkan dugaan pencemaran nama baik ke Satreskrim Polres Tasikmalaya. Laporan tersebut atas tudingan di...