Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TasikmalayaKPU Kabupaten Tasikmalaya Persilakan Masyarakat Lihat Sirekap untuk Mengetahui Hasil PSU Pilkada

KPU Kabupaten Tasikmalaya Persilakan Masyarakat Lihat Sirekap untuk Mengetahui Hasil PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- KPU Kabupaten Tasikmalaya menyatakan bahwa hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2025 C hasil sudah hampir 100 persen masuk. Karena itu, masyarakat yang ingin tahu hasilnya bisa melihat langsung di Sirekap, Sabtu (19/4/25). 

Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya Ami Imran mengatakan, Sirekap tinggal beberapa TPS lagi yang akan selesai. Sehingga C hasil hampir 100 persen terpublikasi. 

“Mudah-mudahan saja hasil PSU ini dapat terpublikasi semua di Sirekap. Jadi, masyarakat yang ingin tahu hasilnya tinggal lihat saja di Sirekap KPU,” terangnya.

Menurutnya, kurang dari 100 TPS lagi sudah hampir beres perekapannya. Sehingga pihaknya menargetkan hari ini bisa selesai dan terupload semua. 

Sedangkan untuk rekapitulasi tingkat kecamatan, rencananya akan berlangsung pada 21 April 2025 besok sesuai dengan agenda. Sementara untuk tingkat kabupaten di tanggal 23 April.

Pihaknya pun memastikan jika sudah selesai akan lanjut pada tahapan rapat pleno terbuka di tingkat kabupaten. 

“Kalau yang masuk Sirekap sudah hampir 90 persen. Kita tidak merekap, hanya mengupload saja. Jadi kalau masyarakat mau menghitungnya secara pribadi, baik itu tim, bisa lihat langsung lihat C hasil di Sirekap KPU,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online)

Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

harapanrakyat.com,- Amin Kuswoyo, warga Dusun Desa, Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis menjadi korban pencurian sepeda motor. Terduga pelaku mengaku-ngaku sebagai teman korban dan...
Ikuti Lomba Esai Piala Kapolres, Pelajar Sumedang Tampil Beda

Ikuti Lomba Esai Piala Kapolres, Pelajar Sumedang Tampil Beda

harapanrakyat.com,- Puluhan pelajar SMA/SMK di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengikuti ajang Lomba Esai Piala Kapolres. Kegiatan tiu dilaksanakan di Aula Tri Brata Polres Sumedang,...
Sejarah Museum Sangiran, Pusat Koleksi Fosil Manusia Purba di Jawa Tengah

Sejarah Museum Sangiran, Pusat Koleksi Fosil Manusia Purba di Jawa Tengah

Sejarah Museum Sangiran menyimpan nilai historis yang sangat penting untuk dipelajari lebih lanjut. Museum ini terletak di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, dan menyimpan berbagai...
Penyebab dan Solusi Atasi HP Bunyi Mesin Cukur Saat Gaming

Penyebab dan Solusi Atasi HP Bunyi Mesin Cukur Saat Gaming

HP bunyi mesin cukur tentu saja mengganggu penggunanya. Biasanya masalah tersebut terjadi ketika pengguna mengoperasikan gadgetnya untuk gaming. Misalnya saja bermain Mobile Legends. Karena...
Doa Orang Pulang Umroh untuk Tamu Lengkap

Doa Orang Pulang Umroh untuk Tamu Lengkap

Tahukah Anda bahwa jamaah yang baru pulang dari umroh juga dapat mengucapkan doa khusus bagi tamu yang menyambut kedatangannya? Sebelum membahas beragam doa orang...
Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Saat dunia teknologi bergerak makin cepat, kebutuhan akan perangkat ringkas tapi bertenaga juga meningkat. Laptop bukan lagi sekadar alat kerja, tapi juga teman produktivitas...