Kevin Diks bek Timnas Indonesia dan FC Copenhagen harus menepi dari tim karena masih cedera. Melalui akun X pribadinya, ia membenarkan hal tersebut dan menyampaikan kesedihannya pada Minggu (20/4/2025).
Pemain berposisi sebagai bek ini merupakan salah satu andalan baik untuk timnas Indonesia ataupun klubnya FC Copenhagen. Absennya Kevin tentu sangat disayangkan, mengingat dua tim tersebut sedang dalam performa yang baik.
FC Copenhagen sendiri masih berjuang untuk bisa menjadi pemuncak dari Liga Super Denmark. Mereka hanya tertinggal 2 poin dengan peringkat pertama yaitu Midtjylland.
Baca Juga: Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia
Dalam 23 pertandingan bersama klubnya, Kevin Diks berhasil 4 gol dan 3 assist. Kontribusinya dalam bertahan membuat klub hanya kalah sebanyak 5 kali atau paling sedikit mengalami kekalahan ketimbang tim lain.
Namun, untuk Timnas Indonesia hanya bisa bermain selama 3 pertandingan saja. Hal tersebut dikarenakan cedera yang sudah ia alami sejak debut pada saat melawan Jepang tanggal 15 November 2024 lalu.
Kevin Diks Sempat Pulih
Meskipun sempat pulih, namun Kevin kembali cedera saat melawan Chealsea pada 7 Maret 2025. Terbaru ia hanya bisa bermain 23 menit karena cedera saat melawan Brondby IF tanggal 13 April 2025.
Jacob Neestrup selaku pelatih FC Copenhagen khawatir dengan kondisi pemainnya itu. Ia mengatakan bahwa Kevin Diks masih cedera dan mungkin absen hingga akhir musim.
Cedera tersebut juga membuatnya absen dalam pertandingan Timnas Indonesia dalam kualifikasi Piala Dunia 2025. Timnas sendiri masih harus melakoni dua pertandingan berat melawan China dan Jepang.
Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia Terancam Nganggur di Musim Panas 2025!
Dua pertandingan tersebut akan menentukan nasib Indonesia, karena posisi mereka masih tidak aman. Mereka harus bertemu pemuncak klasemen, yaitu Jepang dan China yang telah mengalahkan mereka pada pertemuan pertama.
Dengan pernyataan itu, Kevin berharap masih ada peluang untuk pulih sebelum akhir musim. Ia tidak ingin musim indah bersama klubnya berakhir seperti ini.
Netizen juga turut prihatin menanggapi postingan tersebut. Dalam kolom komentar mereka mendoakan Kevin Diks bisa cepat pulih, tidak putus harapan untuk bisa bermain untuk klub dan tim nasionalnya. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)