Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarKasus Pelajar Lompat ke Citanduy, SMA Negeri 2 Kota Banjar Buka Suara

Kasus Pelajar Lompat ke Citanduy, SMA Negeri 2 Kota Banjar Buka Suara

harapanrakyat.com,- Pihak SMA Negeri 2 Kota Banjar, Jawa Barat, akhirnya buka suara dan memberikan pernyataan terkait pelajar berinisial R (17). Pelajar tersebut nekat mengakhiri hidupnya dengan cara lompat ke sungai Citanduy.

Selain itu, pihak sekolah juga meluruskan terkait informasi yang selama ini menjadi opini publik, khususnya di media sosial, terkait kematian R.

Wakil Kepala Sekolah Kesiswaan SMA Negeri 2 Kota Banjar, Sugeng Joniarto mengatakan. Terkait pria berinisial A yang dilaporkan oleh pihak keluarga atas dugaan kasus kekerasan psikis, bahwa A bukan guru atau tenaga pendidik di SMA Negeri 2 Kota Banjar.

Menurutnya, pihak sekolah sebelumnya memang mengundang pria berinisial A tersebut untuk menjadi salah satu juri dalam pemilihan mojang jajaka di lingkungan sekolah.

“Kaitan dengan A itu bukan guru atau tenaga pendidik di sekolah ini. Sebelumnya memang kita undang untuk menjadi juri pemilihan mojang jajaka di lingkungan sekolah. Ini karena dia memiliki lisensi,” kata Sugeng Joniarto, Jumat (11/4/2025).

Kasus Pelajar Lompat ke Citanduy, Sekolah Sebut R Anak yang Baik

Ia menjelaskan, pada saat itu R memang menjadi salah satu peserta yang menjadi perwakilan kelasnya untuk ikut dalam kompetisi tersebut.

“Saat itu R menjadi perwakilan kelasnya untuk ikut pemilihan mojang jajaka di sekolah. Kemudian, untuk A karena dia mempunyai lisensi sehingga kita undang menjadi salah satu juri,” jelasnya.

Selain itu, Sugeng menyebut, almarhum R merupakan anak yang baik dan tidak ada masalah dengan teman-temannya. Ia memastikan tidak ada kasus bullying di lingkungan sekolah.

“Di sekolah R anaknya baik tidak ada masalah. Jadi untuk yang menyebut ada pembullyan di sekolah, kami sampaikan itu tidak ada,” paparnya.

Lebih lanjut, atas pelaporan keluarga dan LBH ke polisi, pihak sekolah akan siap jika memerlukan keterangannya.

“Dari sekolah sudah datang ke rumah orang tuanya menyampaikan beberapa hal. Beberapa hari lalu keluarga dan LBH datang ke sekolah untuk mendengar kesaksian dari dua orang teman dekat almarhum,” ungkapnya.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Kota Banjar, Iptu Heru Samsul Bahri membenarkan adanya laporan dari pihak keluarga dan LBH terkait kasus dugaan kekerasan psikis terhadap pelajar berinisial R.

“Betul ada laporan tersebut. Nanti kita agendakan untuk proses pemeriksaan saksi,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online)

Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

Polres Ciamis Ungkap Identitas Jenazah Perempuan yang Ditemukan Tewas di Kosan 

harapanrakyat.com,- Identitas jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis akhirnya terungkap. Hal itu setelah polisi melakukan...
Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

harapanrakyat.com,- Seorang pegawai minimarket di Garut, Jawa Barat menjadi korban hipnotis pelaku kejahatan. Uang sebesar Rp 30 juta milik perusahaan yang niatnya untuk setor...
Pembangunan IKN Tahap II

Pembangunan IKN Tahap II Dimulai, Segini Pemerintah Gelontorkan APBN

harapanrakyat.com,- Pembangunan IKN tahap II untuk periode 2025-2029 resmi dimulai. Pemerintah menggelontorkan dana untuk pembangunan lanjutan Ibu Kota Nusantara ini sebesar Rp 48,8 triliun...
kepastian hukum dunia usaha

Apindo Harapkan Gubernur Jawa Barat Berikan Kepastian Hukum Dunia Usaha

harapanrakyat.com - Apindo mengharapkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan kepastian hukum dunia usaha. Sebab, Apindo menyayangkan akan tidak konsistennya penerapan regulasi di Jawa...
pkl jalan banda

Ratusan Personel Gabungan Satpol PP Tertibkan PKL di Jalan Banda Bandung

harapanrakyat.com - Personel gabungan Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jawa Barat menertibkan sejumlah PKL di kawasan Jalan Banda, termasuk GOR Saparua. Baca Juga...
Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...