harapanrakyat.com, – Bupati Pangandaran Citra Pitriyami mengajak seluruh perawat di Pangandaran untuk tetap solid, bekerja dengan semangat, serta menjalankan tugas dengan ikhlas. Menurutnya, pekerjaan seberat apa pun akan terasa ringan jika dilakukan dengan niat baik dan akan menjadi amal kebaikan di akhirat. Hal itu Citra sampaikan saat menghadiri halalbihalal PPNI Pangandaran di Aula RSUD Pandega, Sabtu (26/4/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pangandaran Citra pun berpesan kepada perawat anggota PPNI untuk kompak dan solid. Jadilah garda terdepan untuk melayani masyarakat, perawat tetap semangat meski kondisi keuangan saat ini terbatas.
Citra juga menjelaskan mengenai pengangkatan PPPK untuk tenaga kesehatan, saat ini sedang didiskusikan.
“Pengangkatan PPPK lagi kita diskusikan, mudah-mudahan secepatnya ada informasi,” kata Citra Pitriyami.
Baca Juga: PPNI Pangandaran Dorong Peningkatan Kompetensi Perawat untuk Pelayanan Maksimal
Citra Pitriyami pun mengungkapkan untuk tahun ini belum ada bantuan pembangunan untuk Puskesmas. Ia mengakui saat ini ada beberapa Puskesmas di Pangandaran yang masih kekurangan ruang rawat inap. Ia pun akan berupaya untuk menambah kekurangan itu dan bisa diselesaikan satu per satu.
“Sekarang juga kita sedang bangun puskesmas Sidamulih. Tadinya tidak dengan rawat inap sekarang sudah bisa rawat inap tahun ini selesai,” katanya.
“Pesan untuk anggota perawat di seluruh Pangandaran semakin solid semangat bekerja dengan baik dan ikhlas pekerjaan apapun. Sehebat apapun tidak akan terasa berat dan akan ringan dan menjadi amal kebaikan kita di akhirat tetap semangat,” pungkasnya. (Madlani/R9/HR-Online/Editor-Dadang)