Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita NasionalShalat Tarawih di Masjid Pejabat Jatim Viral, Jemaah Dapat Amplop Rp300 Ribu

Shalat Tarawih di Masjid Pejabat Jatim Viral, Jemaah Dapat Amplop Rp300 Ribu

harapanrakyat.com,- Shalat tarawih di sebuah masjid pejabat di Sumenep, Jawa Timur (Jatim), viral dan menjadi perbincangan di media sosial. Para jemaah bukan hanya datang untuk beribadah, tetapi juga menerima amplop berisi uang setelah tarawih.

Video yang menunjukkan momen pembagian amplop itu tersebar luas, menarik perhatian warganet dan memicu berbagai tanggapan. Setiap jemaah yang hadir mendapat uang sebesar Rp300 ribu, membuat banyak orang penasaran dengan alasan di balik pembagian tersebut.

Biasanya, orang datang ke masjid untuk beribadah, tetapi fenomena ini justru menarik lebih banyak jemaah shalat tarawih. Beberapa warga bahkan rela antre lebih awal demi mendapatkan amplop tersebut.

Melansir unggahan Akun TikTok @Jajanantwins pada Selasa (4/3/2025), dalam video itu, terlihat seorang wanita mengenakan mukena biru muda membagikan amplop putih kepada jemaah wanita. Setiap jemaah shalat tarawih yang hadir menerima amplop tersebut tanpa terkecuali.

“Ubur-ubur ikan lele Nyata 300 leee,” tulis akun @Jajanantwins dalam keterangan video.

Diketahui, aksi bagi-bagi uang ini ternyata berlangsung di Masjid Naqsyabandi, yang dimiliki oleh Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Said Abdullah.

Masjid ini berlokasi di Pajagalan, Kecamatan Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Video yang viral di media sosial pun semakin menarik perhatian setelah diketahui bahwa pembagian uang tersebut terjadi di masjid milik tokoh politik ternama.

Baca Juga: Viral di Sosial Media, Ternyata Ini Asal Mula Meme Popo Siroyo

Berdasarkan keterangan di kolom komentar dalam unggahan tersebut, Said Abdullah ternyata rutin membagikan zakat mal setiap tahun.

Tradisi zakat mal setelah salat tarawih ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat sekitar, terutama saat bulan Ramadan.

Pembagian zakat ini bertujuan untuk membantu warga yang membutuhkan dan meringankan beban ekonomi mereka selama menjalani ibadah puasa.

Reaksi Warganet pada Video Viral Shalat Tarawih di Masjid Pejabat Jatim

Pada hari pertama Ramadan tahun 2025 ini, Said Abdullah membagikan 15.000 amplop kepada masyarakat. Jumlah ini cukup besar dan menunjukkan komitmennya dalam menyalurkan zakat. Tidak heran jika aksi ini menuai beragam reaksi di media sosial.

“Duitnya dari siapa guys,” tanya akun @zaa_amelia.

“Zakat dari Bapak Said Abdullah,” balas akun
@Jajanantwins.

Meskipun pembagian zakat mal ini menarik perhatian masyarakat, tradisi tersebut ternyata hanya dilakukan pada awal Ramadan. Said Abdullah tidak membagikannya setiap hari selama bulan puasa, melainkan hanya di hari-hari pertama sebagai bentuk tradisi tahunan.

Baca Juga: Pedagang Pasar Ciamis Viral: Ngadu ke Dedi Mulyadi Jadi Korban Kebakaran, Ternyata…

Beberapa warganet yang melihat video tersebut pun bertanya-tanya apakah pembagian uang ini akan berlanjut di hari-hari berikutnya.

Salah satu pengguna TikTok, @cobaajadulu_7, menuliskan komentar, “Untuk kedepannya udah gak ada lagi ya kak?” yang menunjukkan rasa penasaran mereka mengenai kelanjutan pembagian amplop tersebut.

Menanggapi pertanyaan itu, akun @Jajanantwins menjelaskan bahwa pembagian zakat ini memang hanya dilakukan di awal Ramadan setiap tahunnya.

“Tiap taun pembagiannya kk di awal Ramadhan,” balasnya, menegaskan bahwa tradisi pembagian zakat mal setelah salat tarawih ini bukan kegiatan rutin sepanjang bulan Ramadhan, melainkan bagian dari kebiasaan tahunan Said Abdullah dalam berbagi rezeki. (Erna Ayunda/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...