harapanrakyat.com,- Jajaran Lalu lintas Polres Garut, Jawa Barat, menyiapkan 19 pos pengamanan di jalur mudik/ balik selatan. Belasan pos pengamanan itu berada di titik rawan kemacetan, pasar tumpah, termasuk daerah rawan kriminal jalanan.
Lebaran 2025 tinggal menghitung hari. Berbagai persiapan infrastruktur di jalur mudik pun tengah dilakukan renovasi. Termasuk mendirikan ulang di dua jalur utama Garut, yaitu di sepanjang jalur Limbangan – Malangbong dan Jalan Leles Kadungora hingga Cilawu.
Renovasi oleh petugas kepolisian Polres Garut termasuk pos pengamanan utama di Limbangan. Seluruh sub pelayanan di pos ini tengah dibuat. Fasilitas tersebut meliputi layanan rest area, bengkel mobile, pos kebencanaan, pos kesehatan, pantauan CCTV hingga playground.
“Dengan cara yaitu menyiapkan membangun pos pam, pos yan dan pos terpadu. Di Polres Garut ada 19 pos yang kita dirikan. Langkah ini dalam rangka mengantisipasi kegiatan arus mudik dan balik lebaran 2025,” kata Iptu Aang Andi, Selasa (18/3/2025).
Aang menambahkan, Pos pengamanan pengendali utama seperti tahun – tahun sebelumnya masih berada di gedung Garut Trade Center (GTC) Limbangan.
Di tempat ini, katanya, terdapat stasiun pengisian kendaraan listrik, dan seluruh fasilitas bagi para pemudik yang mengalami kendala selama perjalanan.
“GTC Limbangan merupakan pos pam terpadu. Ada rest area yang kita siapkan. Bengkel mobil juga tersedia. Selain itu, bagi kendaraan listrik sudah ada stasiun pengisian listrik,” tambahnya.
Sebagai informasi, jalur selatan merupakan jalur kendaraan yang masih menjadi primadona pemudik asal kota besar yang hendak pulang ke kampung halamannya. Mereka menggunakan jalur ini untuk menghindari macet jalur pantura, meski jalur selatan pun kerap mengalami kemacetan. (Pikpik/R6/HR-Online)