Selasa, Maret 25, 2025
BerandaTeknologiAplikasiCara Menyimpan Profil IG Orang Lain, Bisa Pakai Situs Pihak Ketiga

Cara Menyimpan Profil IG Orang Lain, Bisa Pakai Situs Pihak Ketiga

Saat berselancar di media sosial seperti Instagram, tak jarang kita ingin men-download foto profil pengguna lain, entah karena penasaran atau ingin menyimpannya sebagai referensi. Namun, Instagram sendiri tidak menyediakan fitur bawaan untuk mengunduh foto profil secara langsung. Lantas, bagaimana cara menyimpan profil IG orang lain?

Sebagai salah satu platform media sosial paling populer di dunia, Instagram digunakan oleh jutaan orang untuk berbagi foto, video, dan cerita. Setiap pengguna bisa memasang foto profil, yang berfungsi sebagai identitas visual agar akun lebih mudah dikenali.

Baca Juga: Cara Sematkan Pesan di Live IG, Bantu Efektivitas Siaran Langsung

Jika Anda ingin men-download foto profil seseorang di Instagram, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Seperti menggunakan situs web pihak ketiga atau aplikasi khusus yang memungkinkan pengunduhan foto profil dalam ukuran penuh. 

Namun, penting untuk tetap menghormati privasi pengguna dan memastikan bahwa penggunaan gambar tersebut tidak melanggar kebijakan Instagram atau hak privasi pemilik akun.

Cara Menyimpan Profil IG Orang Lain dengan Mudah

Instagram adalah salah satu platform media sosial yang paling banyak digunakan di dunia. Setiap pengguna Instagram memiliki foto profil yang menjadi identitas visual mereka. Namun, Instagram tidak menyediakan fitur untuk memperbesar atau mendownload foto profil orang lain. 

Meskipun begitu, ada beberapa cara menyimpan profil IG orang lain dengan mudah menggunakan aplikasi atau situs pihak ketiga. Simak langkah-langkahnya berikut ini!

1. Menggunakan Situs Pihak Ketiga

Salah satu cara yang paling umum digunakan untuk menyimpan foto profil Instagram orang lain adalah dengan memanfaatkan situs pihak ketiga. Beberapa situs ini memungkinkan pengguna untuk mengunduh foto profil dalam ukuran besar (HD). Berikut beberapa situs yang bisa Anda gunakan:

a. Thumstube

Thumstube adalah salah satu situs yang memungkinkan Anda untuk mendownload foto profil Instagram dengan mudah. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Buka situs thumbtube.com di browser Anda.
  2. Masukkan username Instagram yang ingin Anda lihat foto profilnya.
  3. Klik submit dan Anda dapat mengunduh foto profil tersebut.

b. Full Insta DP

Full Insta DP adalah situs lainnya yang menyediakan layanan untuk mendownload foto profil IG. Langkah-langkahnya cukup mudah:

  1. Akses situs fullinstadp.com di browser.
  2. Cara menyimpan profil IG orang lain berikunya masukkan username Instagram pada kolom yang tersedia.
  3. Klik “View DP” dan kemudian pilih “Download” untuk menyimpan foto profil tersebut.

c. IGDownloader

IGDownloader juga merupakan pilihan populer untuk menyimpan foto profil IG orang lain. Berikut cara menggunakannya:

  1. Kunjungi situs IGDownloader.
  2. Masukkan username Instagram atau tempelkan link akun yang ingin Anda lihat fotonya.
  3. Klik “Download” untuk menyimpan foto profil.

2. Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Jika Anda lebih suka menggunakan aplikasi, ada beberapa pilihan aplikasi yang dapat Anda unduh di ponsel Anda untuk menyimpan profil IG orang lain. Berikut beberapa aplikasi yang dapat Anda coba:

a. Qeek

Aplikasi Qeek memungkinkan Anda untuk mengunduh foto profil Instagram dalam kualitas tinggi. Berikut langkah-langkah penggunaannya:

  1. Unduh aplikasi Qeek melalui Google Play Store.
  2. Cara menyimpan profil IG orang lain berikutnya yakni masukkan username Instagram yang ingin Anda unduh foto profilnya.
  3. Klik foto dan pilih “High Quality” untuk mendownloadnya.

b. Unduh Profil untuk Instagram (HD)

Aplikasi ini juga cukup mudah digunakan untuk menyimpan profil IG orang lain dalam ukuran besar. Berikut cara menggunakannya:

  1. Install aplikasi Unduh Profil untuk Instagram (HD) di ponsel Anda.
  2. Masukkan username Instagram yang ingin Anda lihat fotonya.
  3. Pilih foto dalam kualitas HD dan tekan “Download”.

Baca Juga: Fitur Community Chat Instagram, Cara Baru Terhubung dengan Komunitas

c. Insfull

Aplikasi Insfull menyediakan berbagai pilihan ukuran untuk mengunduh foto profil Instagram, termasuk ukuran HD. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Unduh aplikasi Insfull.
  2. Masukkan username Instagram yang ingin Anda lihat foto profilnya.
  3. Pilih ukuran foto profil yang diinginkan dan klik “Unduh”.

3. Menggunakan Toolz.com

Selain menggunakan aplikasi atau situs lain, Toolzu adalah situs yang bisa digunakan untuk mengunduh foto profil Instagram. Berikut adalah cara menggunakannya:

  1. Buka browser dan kunjungi situs toolzu.com.
  2. Masukkan username Instagram yang ingin Anda lihat foto profilnya.
  3. Klik “Download” dan tunggu hingga proses selesai.

4. Cara Menggunakan InstaDP

Situs InstaDP adalah pilihan lainnya untuk menyimpan profil IG orang lain. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Kunjungi situs instadp.com.
  2. Masukkan username akun Instagram yang ingin Anda lihat foto profilnya.
  3. Klik tombol “Full Size” untuk melihat foto profil dalam ukuran besar dan klik “Download”.

5. Menggunakan Aplikasi Profile Downloader for Instagram

Jika Anda mencari cara yang lebih praktis, Anda bisa menggunakan aplikasi Profile Downloader for Instagram. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Install aplikasi Profile Downloader for Instagram dari Play Store.
  2. Buka aplikasi dan masukkan username Instagram.
  3. Tekan “Open” dan pilih “Download” untuk menyimpan foto profil.

Keuntungan Menggunakan Situs dan Aplikasi Pihak Ketiga

Dengan menggunakan situs atau aplikasi pihak ketiga untuk menyimpan profil IG orang lain, Anda bisa mendapatkan foto profil dalam kualitas lebih baik dan lebih besar. Selain itu, cara ini memungkinkan Anda untuk melihat foto profil tanpa harus mengikuti akun tersebut. Anda bisa melihat gambar dengan lebih jelas tanpa batasan ukuran.

Namun, pastikan untuk menggunakan situs atau aplikasi yang terpercaya dan berhati-hati dengan privasi serta data pribadi Anda. Hindari mengakses situs atau aplikasi yang meminta informasi pribadi Anda.

Baca Juga: Cara Copy Link Akun Instagram dengan Mudah dan Cepat

Meskipun Instagram tidak menyediakan fitur untuk memperbesar atau mengunduh foto profil orang lain, ada banyak cara menyimpan profil IG orang lain yang dapat Anda coba. Namun, selalu pastikan untuk menggunakan layanan yang aman dan terpercaya agar data pribadi Anda tetap terjaga. (R10/HR-Online)

Sejarah Lagu Cingcangkeling, Warisan Budaya Indonesia

Sejarah Lagu Cingcangkeling, Warisan Budaya Indonesia

Lagu daerah selalu punya cara unik untuk bertahan di tengah perubahan zaman. Nada-nadanya yang khas dan liriknya yang penuh makna membuatnya tetap hidup dari...
Bintang T Coronae Borealis Akan Meledak pada 27 Maret 2025

Bintang T Coronae Borealis Akan Meledak pada 27 Maret 2025

Bintang T Coronae Borealis adalah salah satu bintang nova yang terkenal di kalangan pecinta astronomi. Ledakan nova dari bintang ini menjadi peristiwa langka yang...
Kota Termacet di Indonesia

Bukan Jakarta, Ternyata Kota Termacet di Indonesia Saat Ini Ada di Jabar

harapanrakyat.com,- Kota termacet di Indonesia saat ini berdasarkan hasil study TomTom Traffic Index yang dilakukan belum lama ternyata bukan Jakarta. Dalam studinya, TomTom Traffic...
Kisah Nabi Samson

Kisah Nabi Samson dalam Islam, Sosok yang Memiliki Kekuatan Luar Biasa

Kisah Nabi Samson dalam Islam sangat menarik untuk kita ketahui. Apalagi dalam sejarah Islam, sosok tokoh yang satu ini sangat familiar ceritanya. Bahkan ada...
Sepak Bola Api

Lestarikan Tradisi, Korem 062 Tarumanagara Garut Gelar Sepak Bola Api

harapanrakyat.com,- Korem 062 Tarumanagara menggelar festival bulan ramadhan sepak bola api. Para peserta dalam kegiatan tersebut dari 7 Kodim se Priangan Timur dan Bandung...
Merayakan Lebaran Pertama

4 Public Figure Merayakan Lebaran Pertama, Ada Mahalini hingga Celine Evangelista

Sejumlah public figure menjadi mualaf di tahun 2024 dan awal 2025. Setelah memeluk agama Islam, tentu saja tahun ini public figure tersebut akan merayakan...