Sejumlah public figure menjadi mualaf di tahun 2024 dan awal 2025. Setelah memeluk agama Islam, tentu saja tahun ini public figure tersebut akan merayakan Lebaran pertama.
Tentunya momen ini menjadi momen yang tak terlupakan. Berikut adalah daftar empat public figure yang akan merayakan Idul Fitri pertamanya sebagai sebagai orang muslim.
Baca Juga: Jadi Mualaf, Dokter Richard Lee Ogah Diundang ke Podcast Bahas Agama
4 Public Figure Merayakan Lebaran Pertama
Mahalini Raharja
Istri dari Rizky Febian yang tengah menjadi new mom ini memeluk Islam pada pertengahan tahun 2024. Sebelumnya Lini beragama Hindu dan menjadi mualaf untuk menikah dengan suaminya.
Lini sendiri mengaku sudah terbiasa berpuasa, apalagi dengan dukungan dari suami dan keluarga. Namun, Lebaran kali ini tentu menjadi momen yang istimewa karena Lini menjadi ibu sekaligus tahun pertama sebagai seorang muslim.
Dokter Richard Lee
Ada pula dr. Richard Lee yang tahun ini mengikuti puasa sekaligus akan merayakan Lebaran pertamanya. Dokter kecantikan ini pada bulan Maret 2025 tiba-tiba mengabarkan bahwa ia telah masuk Islam.
Keputusan dr. Richard Lee masuk Islam masih menjadi perbincangan hangat di media sosial. Mengingat tak ada indikasi bahwa dr. Richard tertarik dengan agama Islam.
Namun, teman dekatnya mengaku bahwa dr. Richard telah memeluk Islam dengan mengucap dua kalimat syahadat. Saksinya adalah Ustadz Derry Sulaiman dan Felix Siauw.
Listy Chan
Listy Chan ternyata memilih untuk berpindah agama ke Islam pada September 2024. Sehingga tahun ini ia menjalani puasa dan akan merayakan Lebaran pertama sebagai mualaf.
Listy masuk Islam bertepatan dengan Maulid Nabi SAW. Ia membagikan momen mengharukan tersebut di sosial media, lengkap dengan tampilan barunya yang berhijab dan berpakaian muslim.
Baca Juga: Sudah Mualaf Sejak Lama, Umroh Perdana Celine Evangelista Bikin Haru
Celine Evangelista
Artis cantik Celine Evangelista menjalani puasa pada Ramadhan 2025 ini dan akan merayakan Lebaran pertamanya. Meski keputusannya masuk Islam masih jadi perbincangan warganet, namun tampaknya ia serius dengan keputusannya tersebut.
Buktinya, Celine berkomitmen mempelajari ajaran Islam lebih dalam. Seperti dengan belajar membaca al-Quran, beribadah, hingga menjalani umrah.
Netizen banyak membanjiri media sosial para public figure tersebut dan mendoakan agar mereka istiqomah. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)