Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita CiamisVaksinasi PMK Gratis di Ciamis, 900 Dosis Diberikan untuk Hewan Ternak

Vaksinasi PMK Gratis di Ciamis, 900 Dosis Diberikan untuk Hewan Ternak

harapanrakyat.com,- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menggelar vaksinasi gratis untuk mencegah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak, terutama sapi. 

Kepala Disnakkan Ciamis, melalui drh. Asri Kurnia, Kepala Bidang Kesmapet, menyampaikan, Pemkab Ciamis telah menerima 900 dosis vaksin dari pemerintah pusat untuk kegiatan vaksinasi ini.

“Vaksinasi dilakukan di 27 kecamatan Ciamis dengan menyebar petugas di lapangan. Mekanismenya dibagi menjadi dua, yaitu permintaan langsung dari peternak ke dinas atau berdasarkan penelusuran petugas dengan melihat populasi ternak di kandang,” ungkap Asri, Senin (10/2/2025).

Asri mengungkapkan, jumlah populasi sapi di Kabupaten Ciamis berkisar antara 4.000 hingga 5.000 ekor. Dengan demikian, jumlah vaksin yang tersedia masih belum mencukupi, sehingga vaksinasi PMK gratis ini difokuskan di wilayah Ciamis yang rentan terhadap keluar masuknya hewan ternak.

“Rencananya, minggu depan kami akan menerima tambahan 1.000 dosis vaksin PMK dari pemerintah pusat,” tambahnya.

Baca Juga: Disnakkan Ciamis Sebut Tidak Ada Kasus Rabies Sepanjang Tahun 2024 

Asri juga melaporkan, baru-baru ini di Ciamis ditemukan satu kasus PMK pada hewan ternak. Namun hewan tersebut sudah diobati dan dinyatakan sehat serta bebas dari PMK.

“Kami mendapat laporan dari peternak tentang satu hewan ternak yang terjangkit PMK. Namun Alhamdulillah, kondisinya sudah sehat dan bebas PMK,” pungkasnya. (Fahmi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...
Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

harapanrakyat.com - Anggota DPRD Pangandaran, mendorong agar penghuni Pasar Wisata (PW) dan Pemkab Pangandaran untuk duduk bersama. Hal ini agar mereka membahas rencana alih...
Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis mengeluhkan pencemaran udara dari kandang peternakan ayam. Lokasi kandang tersebut berada di Cibango, Desa...
Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...