Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisTiga Kades di Ciamis Mengundurkan Diri di Awal Tahun 2025, Ini Alasannya

Tiga Kades di Ciamis Mengundurkan Diri di Awal Tahun 2025, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Di awal tahun 2025, ada sebanyak tiga kepala desa (kades) di Ciamis, Jawa Barat, yang mengundurkan diri. Alasan 3 kades mundur tersebut beragam, ada yang sakit, alasan pribadi, dan desakan dari warga.

Adapun 3 kades yang mundur tersebut, di antaranya Desa Cigayam Kecamatan Banjaranyar, Desa Sidamulya Kecamatan Cisaga, dan Desa Pasirtamiang kecamatan Cihaurbeuti.

“Kita mencatat, ada sebanyak 3 kades di Ciamis yang mengundurkan diri di awal tahun 2025 ini,” kata Plt Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Ciamis, Andi Sopyandi, Jumat (28/2/2025).

Baca Juga: Kepala Desa di Ciamis Mengundurkan Diri Demi Kerja di Jepang

Andi mengungkapkan, untuk 3 kepala desa yang mengundurkan diri kali ini dengan berbagai alasan. Kades Sidamulya alasannya karena sakit. Kades Pasirtamiang alasan pribadi. Sedangkan Kades Cigayam akibat adanya desakan masyarakat, yang mempertanyakan beberapa program kegiatan yang belum dilaksanakan di desa.  

“Untuk masa jabatan kepala desa yang mengundurkan diri di tahun 2025, semua masih mempunyai masa jabatan sampai tahun 2026,” ungkapnya.

Lanjutnya menambahkan, untuk kades di Ciamis yang mengundurkan diri, sekarang di desanya dipimpin oleh Penjabat Sementara (Pjs). Sebab, 3 kepala desa yang mundur dari jabatannya itu, sudah diproses pengunduran dirinya.

Baca Juga: Warga Geruduk Kantor Desa Sindangjaya Pangandaran, Tuntut Kades Mundur

Nantinya untuk desa yang kosong jabatan kepala desanya, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) akan menyelenggarakan musyawarah desa, khusus untuk pemilihan kades Antar Waktu.

“Akan tetapi Musdes PAW masih menunggu arahan pusat, tentang Peraturan Pemerintah atau Permendagri terkait kepala desa,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Cafe Perang Candu Tasikmalaya

Ngopi Unik di Cafe Perang Candu Tasikmalaya, Gelasnya Bisa Langsung Dimakan!

harapanrakyat.com,- Di Tasikmalaya, Jawa Barat, ada sebuah inovasi menarik yang membuat momen ngopi jadi lebih seru dan berbeda dari biasanya. Inovasi ini bisa Anda...
Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada umatnya untuk selalu berbicara dengan baik. Jika mereka tidak mampu, lebih baik untuk diam yang berarti menjaga lisan. Nasihat...
Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran

Dedi Mulyadi Prioritaskan Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran Demi Dorong Pariwisata

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk menghidupkan kembali (reaktivasi) sejumlah jalur kereta api lama di wilayah Jawa Barat, dengan rute Bandung-Pangandaran...
Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Dunia kuliner dan hiburan kembali ramai netizen bicarakan. Kali ini bukan soal rasa makanan, tapi mengenai rasa kecewa. Nama King Abdi dan Tretan Muslim...
mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...