Sabtu, Februari 15, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis La Tahzan, Pengkhianatan dalam Rumah Tangga

Sinopsis La Tahzan, Pengkhianatan dalam Rumah Tangga

Banyak film terbaru siap tayang dengan menghadirkan cerita yang menarik. Salah satunya adalah film La Tahzan. Film Indonesia ini menawarkan alur kisah yang mampu membuat penonton terbawa emosi.

Film ini menjanjikan pengalaman menonton yang penuh ketegangan sekaligus menyentuh hati. Alur ceritanya yang kuat tidak hanya membuat penonton penasaran saja.

Baca Juga: Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Akan tetapi juga penonton bakal ikut merasakan setiap emosi yang terbangun sepanjang film. Bersiaplah untuk merasakan perjalanan cerita yang menguras perasaan dan membuat Anda greget hingga akhir.

Sinopsis La Tahzan, Film Terbaru Tentang Perselingkuhan Viral

Film bertema perselingkuhan kini semakin banyak bermunculan dan berhasil menarik perhatian penonton. Tak heran, kisah-kisah seputar pengkhianatan cinta sering memicu berbagai emosi, mulai dari sedih, haru, hingga amarah. Sensasi emosi yang campur aduk inilah yang membuat genre ini begitu banyak penggemarnya.

MD Pictures, yang sebelumnya sukses dengan film Ipar adalah Maut, kembali menghadirkan film terbaru bertema perselingkuhan rumah tangga. Menariknya, film ini diangkat dari kisah nyata yang sempat viral di media sosial, sehingga dipastikan akan memancing perhatian publik.

Film terbaru ini akan menggandeng sutradara Hanung Bramantyo, sineas ternama yang terkenal dengan karya-karyanya yang kuat secara emosional. Selain itu, film ini juga menghadirkan pemain yang sempat menjadi sorotan publik karena keterlibatan mereka dalam isu perselingkuhan, membuat cerita terasa lebih hidup dan memancing antusiasme penonton.

Meski tanggal pasti penayangan belum ada pengumuman secara resminya, film ini kemungkinan besar bakal tayang di bioskop pada tahun 2025. Kehadirannya tentu menjadi salah satu tontonan yang paling penggemarnya nantikan tahun ini.

Kesibukan Istri dengan Usahanya

Film La Tahzan berasal dari kisah nyata tentang perselingkuhan dalam rumah tangga. Tayangan ini akan menyoroti berbagai konflik seperti pengkhianatan, godaan, dan kesetiaan. Cerita berfokus pada perjalanan hidup pilu seorang istri bernama Alina, yang harus menghadapi kenyataan pahit dalam pernikahannya.

Alina adalah seorang wanita karier yang sukses dengan usaha jasa titip (jastipper). Ia terkenal sebagai istri yang mandiri dan berdedikasi terhadap pekerjaannya. Kesibukannya dalam mengelola bisnis membuatnya sering bepergian ke luar negeri untuk memenuhi pesanan para klien.

Namun, di balik kesuksesannya, Alina harus menghadapi dilema besar. Demi menjalankan usahanya, ia kerap meninggalkan rumah, termasuk suami tercintanya, Reza, dan buah hati mereka. Kesibukan inilah yang perlahan membuka celah dalam rumah tangga mereka, hingga ujian berat pun datang menghampiri.

Rumah Tangga Harmonis

Di rumah, anak dan suami Alina, Reza, ditemani oleh asisten rumah tangga bernama Asih, yang bekerja secara pulang-pergi karena sudah menikah. Suami Asih sendiri sering bekerja di luar kota, sehingga ia lebih banyak menghabiskan waktu di rumah Alina saat jam kerja.

Pada awalnya, rumah tangga Alina dan Reza terlihat harmonis. Mereka saling menjaga, menghargai, dan menjalani peran sebagai pasangan suami istri dengan penuh kasih sayang. Hubungan mereka tampak kuat, seolah tak ada yang bisa menggoyahkan kebahagiaan keluarga kecil tersebut.

Hubungan Gelap dengan Asisten Rumah Tangga

Namun, keharmonisan rumah tangga Alina dan Reza berubah drastis ketika sebuah kenyataan pahit terungkap. Reza ternyata menjalin hubungan gelap dengan Asih, asisten rumah tangga mereka. Perselingkuhan itu terbongkar secara tak terduga ketika anak mereka bertanya polos, “Kenapa Ayah selalu bersama Mbak Asih?”

Baca Juga: Sinopsis Culture Shock, Serial Drama Remaja Terbaru

Ucapan sederhana itu menghancurkan hati Alina. Rasa percaya yang ia bangun bersama Reza runtuh seketika. Ia harus menghadapi kenyataan pahit: pengkhianatan dari suami yang dicintainya.

Di tengah kepedihan, Alina dihadapkan pada pilihan sulit: mempertahankan rumah tangganya demi anak atau melepaskan Reza yang telah berkhianat. Hatinya penuh keraguan, berjuang demi cinta dan keluarga, atau pergi demi harga diri dan ketenangan batinnya.

Bagaimana akhir kisah Alina dan Reza? Apakah mereka akan bertahan menghadapi badai ini, atau memilih berpisah? Saksikan kisah lengkapnya dalam film La Tahzan, yang siap mengaduk emosi dan menghadirkan pelajaran berharga tentang cinta, kepercayaan, dan pengkhianatan.

Daftar Pemain

Film terbaru La Tahzan siap hadir di bioskop dengan cerita penuh emosi dan deretan bintang ternama. Film ini menarik perhatian karena menghadirkan karakter pria yang sama dari film Ipar adalah Maut, memberikan sentuhan nostalgia tersendiri.

Pemeran Utama

  • Deva Mahenra sebagai Reza, suami yang terjebak dalam perselingkuhan.
  • Marshanda sebagai Alina, istri yang menghadapi pahitnya pengkhianatan.
  • Ariel Tatum sebagai Asih, asisten rumah tangga yang terlibat dalam hubungan terlarang.

Deretan aktor ternama turut memperkuat emosi cerita, seperti Asri Welas, Patricia Gouw, Rachel Mikayla, Benedictus Siregar, Elma Theana, Ayu Dyah Pasha, dan Reza Nangin. Akting mereka yang memukau akan membuat tiap adegan terasa hidup dan membekas di hati penonton.

Tayangan ini bukan hanya tentang perselingkuhan, tetapi juga kisah tentang dilema, kepedihan, dan kekuatan hati menghadapi pengkhianatan. Film ini hadir untuk membuat penonton larut dalam emosi, dari amarah hingga harapan.

Baca Juga: Sinopsis Duren Jatuh, Serial Tentang Percintaan Beda Usia Jauh

Jangan lewatkan La Tahzan saat rilis perdana di bioskop. Kisah ini siap membawa Anda menyelami arti kesetiaan yang sesungguhnya. (R10/HR-Online)

Sejarah KH Zainal Mustafa, Sosok Pahlawan dari Tasikmalaya

Sejarah KH Zainal Mustafa, Perjuangan Santri Tasikmalaya Melawan Penjajah

Salah satu pahlawan nasional yang patut untuk diulas adalah sejarah KH Zainal Mustafa. Tokoh ini merupakan pahlawan nasional yang berasal dari Tasikmalaya, Jawa Barat....
Peluang Usaha Bola Ubi yang Menjanjikan, Ide Bisnis Modal Kecil

Peluang Usaha Bola Ubi yang Menjanjikan, Ide Bisnis Modal Kecil

Peluang usaha bola ubi terbukti sangat menjanjikan. Tak dapat kita pungkiri, bisnis kuliner selalu memiliki prospek yang cerah dan terus berkembang dengan berbagai inovasi...
Acer Predator Helios 18, Tampilan dan Performa Gahar

Acer Predator Helios 18, Tampilan dan Performa Gahar

Acer Predator Helios 18 menjadi salah satu lini laptop gaming yang kerap sekali mengalami pembaruan. Jika sebelumnya seri yang sama keluaran tahun 2023 memiliki...
Sinopsis Film Iblis Dalam Kandungan 2: Deception

Sinopsis Film Iblis dalam Kandungan 2: Deception

Film Iblis dalam Kandungan 2: Deception akan resmi tayang pada 27 Februari 2025 nanti. Sekuel ini melanjutkan kisah Amelia, yang pertama kali diperkenalkan dalam...
Pelaku Pembacokan Kakak Kandung

Pelaku Pembacokan Kakak Kandung di Tasikmalaya Ditetapkan Tersangka

harapanrakyat.com,- Pelaku pembacokan kakak kandung ditetapkan tersangka oleh pihak kepolisian Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota, Jumat (14/2/2025). Pelaku berinisial R melakukan pembacokan terhadap kakak kandungnya berinisial...
Profil Yovie Widianto, Produser yang Dilantik Menjadi Stafsus Presiden

Profil Yovie Widianto, Produser yang Dilantik Menjadi Stafsus Presiden

Profil Yovie Widianto adalah seorang musisi ternama asal Indonesia. Namanya sudah terkenal luas, baik di kalangan anak muda maupun orang tua.  Baca Juga: Profil Nova...