Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita NasionalResmi! Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadhan Jatuh Tanggal 1 Maret 2025

Resmi! Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadhan Jatuh Tanggal 1 Maret 2025

harapanrakyat.com,- Muhammadiyah secara resmi menetapkan 1 Ramadhan 1446 H jatuh pada hari Sabtu, 1 Maret 2025. Di kesempatan yang sama, Muhammadiyah juga menetapkan Idulfitri 1 Syawal tahun ini akan jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.

Baca Juga: Orang Kaya Haram Pakai Gas Melon? Begini Penjelasan MUI

Dikutip dari laman muhammadiyah, keputusan tersebut diumumkan oleh Sekretaris Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Muhammad Sayuti pada Rabu (12/2/25) dalam Konferensi Pers yang digelar di Kantor PP Muhammadiyah, Jalan Cik Ditiro, Kota Yogyakarta.

Pada penetapan 1 Ramadhan dan 1 Syawal tahun 2025 tersebut hadir pula Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir. Ada juga Ketua PP Muhammadiyah Syamsul Anwar, dan Agung Danarto, serta Sekretaris PP Muhammadiyah Muhammad Sayuti.

1 Ramadhan Jatuh pada 1 Maret 2025 Berdasarkan Hisab Wujudul Hilal

Dalam konferensi pers tersebut, dijelaskan jika penetapan ini diambil berdasarkan hasil Hisab Wujudul Hilal.

Sekretaris PP Muhammadiyah, Muhammad Sayuti pun berharap agar Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah terkait penetapan hasil hisab 1 Ramadhan dan Syawal tahun 1446 Hijriyah ini bisa diikuti oleh segenap warga Muhammadiyah.

Baca Juga: Presiden Prabowo Dukung Program Muslimat NU untuk Kemajuan Bangsa

Sementara itu Ketua PP Muhammadiyah, Agung Danarto di kesempatan tersebut mengajak seluruh umat muslim di Indonesia untuk menjadikan momentum ibadah puasa sebagai momentum pencerahan.

“Bagi seluruh kaum muslim di Indonesia, mari kita jadikan momentum ibadah puasa dan ibadah lainnya di bulan Ramadhan ini menjadi alan baru kerohanian. Agar bisa melahirkan pencerahan hidup. Baik pencerahan dalam kehidupan beragama ataupun dalam menjalani kehidupan secara keseluruhan,” tutur Agung.

Senada dengan Agung, Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir, pun mengingatkan mengenai pentingnya bulan Ramadhan. Ia menyebut Ramadhan sebagai momentum untuk melakukan refleksi diri bagi semua masyarakat dan elit bangsa.

Menurut Haedar, puasa sejatinya tidaklah hanya menahan lapar, namun juga menjadi momentum untuk memperbaiki jiwa. Tak hanya itu, pesan penting lainnya yang disampaikan oleh PP Muhammadiyah ialah agar para umat muslim bisa menampilkan keteladanan diri. Terutama dalam berperilaku dan mengamalkan nilai keagamaan yang mengedepankan perdamaian dan persatuan serta mencerdaskan dan menebar kebajikan. (Revi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...