Senin, April 21, 2025
BerandaBerita JabarPerahu Nelayan di Santolo Garut Terbalik di Tengah Laut, Penyelamatan Berlangsung Dramatis

Perahu Nelayan di Santolo Garut Terbalik di Tengah Laut, Penyelamatan Berlangsung Dramatis

harapanrakyat.com,- Sebuah perahu nelayan di Santolo, Garut, Jawa Barat terbalik hingga karam ditelan ombak besar. Kecelakaan laut ini membuat 4 orang ABK nelayan terombang-ambing di tengah Laut Selatan Garut, Selasa (18/2/2025).

Beruntung ada perahu nelayan lain sehingga mereka bisa diselamatkan. Namun, proses penyelamatan berlangsung dramatis, karena jarak pandang malam hari serta ombak yang besar.

Empat orang nelayan asal Pantai Santolo, Kecamatan Cikelet, Garut, terombang-ambing di tengah laut setelah perahunya terbalik dan karam ditelan ombak.

Mereka harus bertahan di tengah dengan kondisi kedinginan sambil menunggu penyelamatan dari petugas dermaga atau nelayan setempat.

Empat orang koran perahu nelayan di Santolo yang karam itu akhirnya bisa diselamatkan setelah ada perahu nelayan lain yang melintas di dekat lokasi kecelakaan laut.

Baca Juga: Cuaca Buruk Terjang Pantai Santolo Garut, Sejumlah Penginapan Rusak

Jajang, salah satu korban mengatakan, perahu yang mereka tumpangi terbalik setelah pengemudi memundurkan perahu. Disaat itu juga ada ombak besar menerjang, sehingga perahu yang ditumpanginya terbalik.

“Jadi si pengemudinya memundurkan perahu. Kemudian ada ombak datang menghantam bagian sisi perahu hingga perahu terbalik,” terangnya.

Mereka kini telah dievakuasi ke dermaga Santolo untuk mendapatkan perawatan. Namun sebelum berhasil diselamatkan, proses evakuasi perahu nelayan Santolo yang karam dari tengah laut ke perahu penyelamat berlangsung dramatis.

Jarak pandang serta minimnya pelampung membuat penyelamatan harus menggunakan tambang yang dibawa perahu penyelamat. “Alhamdulillah, semuanya selamat, sehat semua,” ucap Jajang.

Insiden kecelakaan laut seperti ini bukan kali pertamanya terjadi. Kondisi cuaca buruk dan sistem navigasi yang error kerap membuat nelayan di Santolo, Garut kesulitan mengemudikan perahu. (Pikpik/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Tanggul sungai Citalahab Ciamis jebol

Luapan Air Jebol Tanggul Sungai Citalahab Ciamis, Pemukiman Warga Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Luapan air akibat banjir yang terjadi pada Sabtu (19/04/2025) malam menyebabkan sejumlah titik tanggul di anak Sungai Citalahab jebol. Akibatnya, area pesawahan hingga...
Respons Pemkab Pangandaran Soal Dugaan Pencemaran Udara di Banjarsari dari Kandang Ayam

Respons Pemkab Pangandaran Soal Dugaan Pencemaran Udara di Banjarsari dari Kandang Ayam

harapanrakyat.com,- Pemkab Pangandaran melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) merespons soal dugaan pencemaran udara dari kandang ayam di Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan...
Hari Hemofilia Sedunia 2025, RSUD Pandega Pangandaran Ajak Peduli dan Kenali Gejala

Hari Hemofilia Sedunia 2025, RSUD Pandega Pangandaran Ajak Peduli dan Kenali Gejala

harapanrakyat.com,- World Hemophilia Day (WHD) atau Hari Hemofilia Sedunia diperingati setiap tanggal 17 April. Peringatan WHD ini, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang hemofilia, suatu...
Penghuni Pasar Wisata diminta kosongkan lahan

Penghuni Pasar Wisata Pangandaran Diminta Kosongkan Lahan: Kami Pindah ke Mana?

harapanrakyat.com,- Sejumlah penghuni Pasar Wisata di Desa Pananjung, Kecamatan/Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat mengaku resah. Pasalnya mereka diminta mengosongkan area Pasar Wisata seluas 72.000 meter...
Respons Warga yang Menempati Jalur Rel Banjar-Pangandaran Soal Rencana Reaktivasi

Respons Warga yang Menempati Jalur Rel Banjar-Pangandaran Soal Rencana Reaktivasi

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, menempati tanah jalur rel kereta api Banjar-Pangandaran merespons soal rencana reaktivasi yang digulirkan oleh Gubernur Jawa Barat, Dedi...
Rencana Reaktivasi Banjar-Cijulang Pangandaran

Ada Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Warga Terdampak di Pangandaran Ingin Kepastian

harapanrakyat.com,- Warga terdampak rencana Reaktivasi Kereta Api Banjar-Cijulang di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat merasa khawatir dan minta kejelasan dari pemerintah. Rencana Reaktivasi kereta api...