Senin, April 21, 2025
BerandaBerita BanjarKanwil Ditjen Pas Jabar Sidak dan Tes Urine Warga Binaan di Lapas...

Kanwil Ditjen Pas Jabar Sidak dan Tes Urine Warga Binaan di Lapas Banjar

harapanrakyat.com,- Dalam rangka mengantisipasi dan menjaga kondusifitas dan ketertiban di lembaga pemasyarakatan, Kanwil Ditjen Pas Jawa Barat, melakukan sidak dan tes urine di Lapas Kelas II B Kota Banjar. Bahkan, selain warga binaan petugas Lapas juga tidak luput dari pemeriksaan tes urin.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kabid Perawatan, Pengamanan, dan Kepatuhan Internal Kanwil Ditjen Pas Jawa Barat, Sukarno Ali.

“Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah dan mengantisipasi peredaran narkotika dan gangguan keamanan di dalam Lapas,” kata Sukarno Ali, Kamis (6/2/2025).

Menurut Sukarno Ali, pihaknya berkomitmen untuk menciptakan lingkungan di dalam Lapas yang bersih dari peredaran narkotika dan potensi pelanggaran yang lainnya.

Ia menjelaskan, sidak dilakukan dengan melakukan penggeledahan di sejumlah kamar dan blok hunian warga binaan. Hal itu untuk memastikan tidak ada benda terlarang.

Baca Juga: Tahanan di Lapas Banjar Ketangkap Basah Bawa Sabu dalam Sandal

“Barang terlarang itu seperti narkotika, alat komunikasi ilegal, senjata tajam. Ataupun barang lainnya yang bisa digunakan untuk melakukan tindakan kriminal,” jelasnya.

Setelah sidak, dilanjutkan pemeriksaan tes urine juga dilakukan secara acak terhadap petugas Lapas dan warga binaan. Tujuannya memastikan tidak ada yang terlibat dalam penyalahgunaan narkotika.

“Kami berupaya dan berkomitmen untuk menjaga ketertiban dan keamanan di dalam Lapas. Kami melakukan sidak dan tes urine secara berkala,” terangnya.

Terpisah, Kepala Lapas Kelas II B Banjar, Amico Balalembang mengatakan, sidak dan tes urine tersebut merupakan upaya preventif dan pengawasan baik terhadap warga binaan maupun petugas.

Ia menegaskan, pihaknya tidak akan memberikan toleransi jika ada pelanggaran. Warga binaan akan diberikan sanksi sesuai aturan jika ada yang terbukti melanggar.

“Kami akan bekerja sama dengan aparat penegak hukum dalam mencegah masuknya barang-barang terlarang ke dalam Lapas ini,” ucapnya.

Sementara itu, hasil dari pemeriksaan tersebut tidak ditemukan benda, barang terlarang dan tidak ada pengguna narkotika di blok hunian warga binaan. (Sandi/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...