Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarGeng Motor Ngamuk di Garut, Aniaya Warga yang Sedang Makan Terekam CCTV

Geng Motor Ngamuk di Garut, Aniaya Warga yang Sedang Makan Terekam CCTV

harapanrakyat.com,- Anggota geng motor ngamuk di Garut, Jawa Barat. Berandalan tersebut menganiaya warga yang sedang makan di sebuah resto yang ada di Jalan Bratayudha. Tepatnya di wilayah Kelurahan Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota.

Pelaku berhasil diamankan setelah polisi mengenali ciri komplotan dari geng motor ini dari rekaman CCTV yang ada di tempat makan tersebut.

Seorang pemuda bernama Jaja (24) menjadi korban kebengisan anggota geng motor yang ngamuk. Mereka memang kerap berbuat onar di wilayah Kabupaten Garut.

Usai melakukan penganiayaan, kelompok bermotor ini kemudian kabur sambil membawa kendaraan korban. Tak berlangsung lama, petugas langsung melakukan pengejaran setelah korban melapor ke Polsek terdekat.

Baca Juga: Tak Ada Lawan, Dua Geng Motor di Garut Malah Membegal ke Warga

“Awalnya salah satu pelaku menghampiri korban dan langsung bersalaman kepada korban. Namun setelah bersalaman, tiba-tiba tanpa alasan yang jelas kedua pelaku itu langsung memukuli korban terus-menerus secara brutal,” terang Iptu Julius, KBO Reskrim Polres Garut, Selasa (18/2/2025).

Hasil pemeriksaan, pelaku geng motor yang ngamuk berinisial K berhasil diciduk polisi dan mengaku bahwa dirinya merupakan geng motor XTC. Usai menganiaya, pelaku menantang korban dengan mengatakan “aing XTC Cilawu”.

“Kemudian setelah memukul korban, pelaku pun langsung pergi sambil mengatakan ‘bisi dek neangan aing, ieu aing XTC Cilawu (kalau mau cari saya, ini saya XTC Cilawu),” terang Iptu Julius.

Lanjutnya mengatakan, ada pelaku lain yang masih dinyatakan buron atau DPO (Daftar Pencarian Orang). Saat ini polisi masih mengejar pelaku lain dan mengembangkan kasus ini pasca dilimpahkan Polsek Garut Kota.

Julius menambahkan, untuk motifnya, berdasarkan hasil keterangan korban dan pelaku, dimana korban yang mengaku dari Brigez tiba-tiba langsung dianiaya usai bersalaman dengan pelaku yang berasal dari XTC. (Pikpik/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...
Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...
Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Tak Sangka! 5 Pemain Timnas Ini Pernah Membela Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Siapa yang tak mengetahui klub sepak bola Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Kedua klub tersebut termasuk dalam klub besar dalam sejarah sepak bola Indonesia. Persaingan...
Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...