Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TasikmalayaDemo Indonesia Gelap di Tasikmalaya Ricuh

Demo Indonesia Gelap di Tasikmalaya Ricuh

harapanrakyat.com,- Demo Indonesia Gelap yang digelar ratusan mahasiswa dari berbagai kampus yang tergabung dalam Aliansi Aktivis dan Rakyat Menggugat (Alarm) di Kantor DPRD Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (19/2/2025) berakhir ricuh. 

Demo mahasiswa tersebut awalnya berlangsung damai, masing-masing perwakilan kampus berorasi silih bergantian. Kericuhan terjadi karena Pj Walikota Tasikmalaya dan Kepala Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Ketua DPRD tak kunjung menemui massa.

Alhasil massa aksi terlibat saling dorong dengan polisi yang bertugas. Bukan itu saja, botol air mineral juga sempat melayang, aksi massa semakin memanas saat hujan turun. Massa aksi kemudian merobohkan pagar pintu masuk Kantor DPRD.

Polisi berupaya menghalau massa dengan menyemprotkan water canon, sejumlah mahasiswa dan polisi jatuh pingsan dan terluka. Mereka dibopong menjauh dari lokasi keributan.

Baca Juga: Jembatan Gunung Kokol Penghubung 4 Desa di Tasikmalaya Ambruk, Aktivitas Ribuan Warga Terganggu

Tujuan Demo Indonesia Gelap di Tasikmalaya

Sementara itu demo Indonesia Gelap yang digelar sejumlah mahasiswa di Tasikmalaya bertujuan menolak kebijakan Presiden Prabowo soal efisiensi anggaran dunia pendidikan dan kesehatan.

“Aksi ini adalah inisiasi dari rekan-rekan tentang keresahan, ini kita bukan fomo untuk aksi dengan tajuk Indonesia Gelap, tapi melihat bagaimana kondisi Kota Tasik dan kabupaten yang saat ini perlu diperhatikan,” kata korlap aksi, Ahmad Riza Hidayati di lokasi, Rabu (19/2/2024).

Ia menyebut kericuhan yang terjadi lantaran massa aksi kecewa tidak ada pejabat yang menemui massa.

“Kita kecewa sekaligus tidak dihadiri beberapa (pejabat) yang kita inginkan, tentu kita akan melakukan konsolidasi dan demo lagi dengan eskalasi massa yang lebih besar,” terangnya.

Riza mendesak Pemerintah Pusat untuk mencabut instruksi presiden tentang efisiensi di bidang pendidikan dan kesehatan. Sebaliknya, menurut Riza yang harus dilakukan efisiensi adalah jumlah kementerian.

“Karena efek yang dihadirkan (akibat efisiensi anggaran pendidikan) mungkin tentang kenaikan biaya UKT, sementara hari ini (UKT) di Kota dan Kabupaten Tasikmalaya terbilang tinggi dan banyak mahasiswa keberatan,” sesalnya.

Baca Juga: Air Bersih Warga Tercemar Limbah dari TPA, Pemkot Tasikmalaya Didemo Mahasiswa

Riza khawatir, biaya UKT melonjak lantaran alokasi anggaran di bidang pendidikan terpangkas. “Takutnya karena efisiensi ini berpengaruh terhadap UKT mahasiswa, karena alokasi anggarannya dipangkas,” katanya. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...