Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarCuaca Buruk Terjang Pantai Santolo Garut, Sejumlah Penginapan Rusak

Cuaca Buruk Terjang Pantai Santolo Garut, Sejumlah Penginapan Rusak

harapanrakyat.com,- Sejumlah penginapan di objek wisata Pantai Santolo Garut, Jawa Barat, porak poranda diterjang angin laut. Meski tak ada korban jiwa, namun kerusakan dampak angin tersebut cukup signifikan.

Selain membuat atap penginapan rusak, gelombang laut pun ikut membesar dampak cuaca buruk yang terjadi pada Kamis (6/2/2025).

Angin berkekuatan besar itu menerjang wilayah objek wisata Pantai Santolo, tepatnya di Desa Pamalayan, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut. Beberapa atap kamar penginapan yang ada di pantai tersebut rusak akibat diterjang angin kencang.

Serpihan atap yang terbuat dari asbes itu pun berserakan di lantai penginapan, sehingga pengelola harus segera merenovasi dampak bencana hidrometeorologi ini.

“Tadi siang angin kencang tiba-tiba merusak penginapan. Yang rusak bagian atap berjatuhan dan berterbangan,” kata Acil, pengelola penginapan di kawasan objek wisata Pantai Santolo Garut.

Baca Juga: Angin Kencang Terjang Garut, Jalan Raya Leles Menuju Bandung Sempat Terganggu

Selain angin kencang, dampak cuaca buruk ini juga mengakibatkan gelombang laut menjadi naik. Sehingga dapat membahayakan wisatawan yang memaksakan berenang di sepanjang Pantai Santolo.

Selain berefek pada wisatawan, gelombang tinggi juga membahayakan nelayan setempat yang sehari-harinya biasa melaut.

Sejumlah pedagang di kawasan objek wisata Pantai Santolo Garut pun kini terancam dengan tingginya gelombang yang nyaris mendekati tempat berjualan mereka.

Para pedagang tak mau ambil resiko dan lebih mengamankan barang dagangan mereka dari terjangan ombak yang mendekati tempat usahanya.

Aparat setempat, terutama dari Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Garut, telah mengimbau kepada nelayan agar tetap menjaga keselamatan, dan tidak memaksakan melaut apabila gelombang masih tinggi. (Pikpik/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...