Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita NasionalTNI, KKP dan Nelayan Kembali Bongkar Pagar Laut di Pantai Utara Tangerang

TNI, KKP dan Nelayan Kembali Bongkar Pagar Laut di Pantai Utara Tangerang

harapanrakyat.com,- Sebanyak 1.500 personel dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL), Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), serta nelayan kembali melaksanakan pembongkaran pagar laut. Tepatnya, di sepanjang perairan pesisir pantai utara Kabupaten Tangerang, Banten, pada Rabu (22/1/2025). 

Pembongkaran ini dalam pengawasan langsung Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali, Direktur Jenderal PSDKP KKP Pung Nugroho Saksono, dan Ketua Komisi IV DPR Siti Hediati Haryadi. Adapun kegiatan pembongkaran mulai dari area Pantai Tanjung Pasir, Kecamatan Teluknaga, pada pukul 09.55 WIB. 

Baca Juga: Polemik Pembongkaran Pagar Laut di Tangerang, Ini Respon Menteri KKP dan Kelompok Nelayan

Pelaksanaan pembongkaran pagar laut berjalan secara bertahap, untuk memastikan efektivitas kerja di lapangan.

Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, Komandan Pangkalan Utama TNI AL III Jakarta menjelaskan, bahwa lokasi fokus utama adalah Tanjung Pasir dan Kronjo, dengan tujuan akhir mencapai pesisir Pantai Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang. 

“Hari ini, pembongkaran kami mulai di Tanjung Pasir dengan dua lokasi utama, Tanjung Pasir dan Kronjo. Ini merupakan langkah strategis untuk mendukung aktivitas nelayan,” ungkapnya. 

Tahap kedua pengerjaan ini melibatkan puluhan kapal dari TNI AL, KKP, dan masyarakat nelayan. Kapal-kapal ini berfungsi untuk mengangkut pagar bambu setinggi enam meter yang dicabut dari dasar laut. Selain itu, TNI AL mengerahkan tiga kapal khusus, termasuk jenis Ranpur Amfibi LVT, guna mempercepat proses pembongkaran. 

Koordinasi TNI AL, KKP dan Pemda Sebelum Pembongkaran Pagar Laut

Sementara itu, Menteri KKP, Sakti Wahyu Trenggono menegaskan, pembongkaran sepanjang 30,16 kilometer ini adalah hasil koordinasi intensif antara TNI AL, KKP, dan pemerintah daerah. Menurutnya, langkah ini penting untuk memastikan keberlanjutan sektor perikanan. 

“Langkah ini tidak hanya membuka akses bagi nelayan, tetapi juga menjaga kelestarian ekosistem laut. Rapat koordinasi kami lakukan secara intensif sebelum pelaksanaan untuk memastikan semuanya berjalan lancar,” ujar Trenggono. 

Baca Juga: Pengembang Kawasan PIK 2 Angkat Bicara Soal Pagar Misterius di Laut Tangerang

Melalui sinergi antara KKP, TNI AL, dan masyarakat nelayan, pembongkaran pagar laut diharapkan membawa perubahan signifikan dalam pengelolaan sumber daya laut. Selain memberikan akses yang lebih luas bagi nelayan, kegiatan ini juga mendukung keberlanjutan ekosistem perairan di pesisir pantai utara Tangerang. (Feri Kartono/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...