Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Film Pulung Gantung: Pati Ngendat, Mitos Tanah Jawa

Sinopsis Film Pulung Gantung: Pati Ngendat, Mitos Tanah Jawa

Tahun 2025 menyambut dengan deretan film-film terbaru dari Tanah Air, termasuk yang mengusung genre romance maupun horor. Salah satu yang cukup mencuri perhatian adalah Pulung Gantung: Pati Ngendat, yang akan rilis pada 6 Februari 2025. 

Film horor ini mengangkat kisah tentang urban legend dari Tanah Jawa, yang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Karya ini merupakan hasil garapan Chiska Doppert, seorang sutradara berbakat yang berhasil menyuguhkan atmosfer mencekam lewat poster dan trailer yang telah rilis. 

Baca Juga: Film Mama, Misteri dan Emosi dalam Perjuangan Ayah dan Anak

Tayangan dengan genre horor ini menggali lebih dalam tentang mitos-mitos yang ada di Pulau Jawa. Khususnya mengenai fenomena mistis Pulung Gantung. 

Fenomena ini menyebabkan sejumlah orang di sebuah desa berakhir dengan tragis melalui bunuh diri melalui cara gantung diri. Tentunya, film ini menjanjikan pengalaman yang penuh misteri dan ketegangan.

Sinopsis Film Pulung Gantung: Pati Ngendat, Kematian Misterius

Kisah ini bermula dengan menyoroti sosok Rian (Andrew Barrett) yang menerima kabar duka mengenai sang ayah tercintanya, Prasetyo (Indra Pacique). Kepergian ayahnya yang begitu mendadak tersebut membuatnya melawan larangan sang ibu, Marlina (Adelia Rasya) untuk tidak pulang ke kampung halamannya.

Dalam film ini kisah dimulai dengan kematian mendadak dan misterius dari Prasetyo, yang tinggal di Desa Kidul. Rian, anak Prasetyo, berniat memberikan penghormatan terakhir kepada ayahnya yang meninggal di desa tersebut. 

Namun, ibunya menentang keras niat Rian untuk pergi ke sana. Ibunya meyakini bahwa Desa Kidul adalah desa terpencil yang terkutuk. Sang ibu menganggap bahwa Rian serta orang luar lainnya, tidak seharusnya mengunjunginya.

Meski mendapat peringatan dari ibunya, Rian tetap bersikeras untuk pergi. Ia pun memutuskan untuk berangkat bersama kekasihnya, Alana (Nadia Bulan Sofya), serta dua sahabatnya, Ben (Michael Russell) dan Elsa (Anissa Aurelia). 

Keempatnya berangkat menuju Desa Kidul, meskipun tak mengetahui betul apa yang akan mereka hadapi di sana. Mereka harus menghadapi misteri dan bahaya yang menanti di desa yang penuh dengan aura mistis dan terkutuk tersebut.

Konflik

Sesampainya di desa tersebut, Rian beserta kekasih dan sahabatnya merasakan adanya suasana yang begitu mencekam. Warga desa pun tampak murung serta ketakutan, seolah tengah menyembunyikan sebuah rahasia besar di balik kematian sang ayah.

Seiring berjalannya waktu, mereka akhirnya menyadari bahwa Desa Kidul berada di bawah kutukan sesuatu yang jahat, yaitu Pulung Gantung.

Dalam film Pulung Gantung: Pati Ngendat, warga desa sendiri mempercayai bahwa Pulung Gantung dapat mengendalikan pikiran manusia. Sehingga akan membuatnya kacau dan mengakhiri hidup dengan cara gantung diri. 

Warga juga percaya bahwa siapapun yang terikat dengan kutukan tersebut akan menjadi korban selanjutnya. Munculnya fenomena yang turun temurun itu sontak membuat para warga ketakutan. 

Hal ini juga karena belum ada satu orang pun yang dapat menghentikan kutukan tersebut. Ketegangan itu berlanjut hingga suatu hari Alana mengalami kerasukan kala kekasih Rian itu mencoba keluar dari Desa Kidul. 

Dalam film, gadis itu bertingkah aneh dan kerap kali menggunakan bahasa Jawa untuk mengancam banyak orang di sekitar yang mencoba menghalanginya. Menyadari bahwa sang kekasih tengah dikendalikan oleh makhluk gaib penunggu desa, Rian dan teman-temannya mencoba menghentikan Alana dengan berbagai cara. 

Akan tetapi tidak membuahkan hasil sebab Alana berlari ke dalam hutan dengan membawa seutas tali. Konon, tali tersebut berguna untuk gantung diri. 

Baca Juga: Sinopsis Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Akan Tayang Tahun 2026

Rian dan teman-temannya mencoba mencari bantuan dengan mendatangi sesepuh desa untuk menyelamatkan Alana. Sesepuh desa tersebut berkata bahwa ruh Alana berada di alam lain sebab sebelumnya telah melakukan perbuatan yang tidak senonoh.

Penunggu desa tersebut marah dengan sikap gadis tersebut, lalu menyandera ruhnya untuk jadi korban berikutnya. Si Penunggu Desa memberi mereka waktu sampai magrib tiba. 

Jika melewati batas, maka pagar antara dunia nyata dan gaib akan tertutup. Artinya, Alana tidak bisa terselamatkan, begitu juga dengan Rian dan kedua temannya.

Daftar Bintang Film

Film Pulung Gantung: Pati Ngendat ini membintangi sejumlah aktor dan aktris Indonesia. Siapa saja orangnya, simak informasi berikut.

1. Andrew Surya Permana Barrett atau Andrew Barrett sebagai Rian

2. Nadia Bulan Sofya sebagai Alana

3. Adelia Rasya sebagai Marlina

4. Indra Pacique sebagai Prasetyo

5. Annisa Aurelia sebagai Elsa

7. Michael Russell sebagai Ben

Mitos Urban Legend

Pulung Gantung: Pati Ngendat merupakan salah satu film yang terinspirasi dari mitos masyarakat Tanah Jawa terkait kematian misterius akibat gantung diri. Selain menyajikan unsur mistis yang menegangkan, film ini juga lengkap dengan drama emosional yang memperkuat cerita. 

Melalui film ini, penonton diajak untuk lebih memahami tradisi dan kepercayaan yang ada di Pulau Jawa, dengan memberikan pesan moral yang mendalam. Film ini tidak hanya menghadirkan ketegangan dan misteri, tetapi juga menggali nilai-nilai budaya yang melekat dalam masyarakat. 

Baca Juga: Eva Pendakian Terakhir, Dibintangi Bulan Sutena dan Kiesha Alvaro

Bagi pecinta film dengan sentuhan horor dan drama, Pulung Gantung: Pati Ngendat akan menjadi tontonan yang tak boleh Anda lewatkan. Jangan lupa untuk menyaksikan film ini di bioskop mulai 6 Februari 2025. (R10/HR-Online)

Vivo T4 5G Resmi Rilis di India, Hadir dengan Baterai 7300 mAh dan Bodi yang Tipis

Vivo T4 5G Resmi Rilis di India, Hadir dengan Baterai 7300 mAh dan Bodi yang Tipis

Setelah muncul beberapa teaser sebelumnya, akhirnya Vivo T4 5G telah resmi rilis pada Selasa (22/04/2025) di India. Varian baru ini merupakan penerus dari vivo...
Pelaku UMKM dan Pedagang Pasar

Jangkauan Pemasaran Lebih Luas, Pelaku UMKM dan Pedagang Pasar di Kota Banjar Dikenalkan Market Digital

harapanrakyat.com,- Pelaku UMKM dan pedagang pasar di Kota Banjar, Jawa Barat, dikenalkan dengan pemasaran digital menggunakan aplikasi Grab Merchant. Pelatihan dan pengenalan market digital untuk...
Kejurnas Motocross

Lima Atlet Muda Sumedang Sukses Raih Prestasi di Kejurnas Motocross

harapanrakyat.com,- Lima atlet motocross muda asal Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, baru saja menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Kejurnas Motocross Seri 1 di Wonosobo, Jawa...
Windy Idol Diperiksa KPK, Menangis dan Merasa Sudah Lelah

Windy Idol Diperiksa KPK, Menangis dan Merasa Sudah Lelah

Windy idol diperiksa KPK jadi kabar tak mengenakkan sekaligus cukup mengejutkan publik. Komisi Pemberantasan Korupsi memutuskan untuk memeriksa Windy Idol. Tentu saja artis Indonesia...
Cara Mengatasi Android Restriction, Salah Satunya Restart

Cara Mengatasi Android Restriction, Salah Satunya Restart

Cara mengatasi Android restriction banyak dicari untuk melindungi perangkat. Hal ini karena Android restriction itu sendiri merupakan mekanisme sistem yang mampu membatasi fungsionalitas perangkat....
Pasar Dadakan di Ciganjeng

Pasar Dadakan di Ciganjeng Pangandaran Memakan Korban, Pelajar Terjerat Tali Tambang

harapanrakyat.com,- Keberadaan pasar dadakan di Desa Ciganjeng, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, rupanya menimbulkan keresahan di masyarakat. Pasalnya, lokasi pasar yang menempati badan jalan...