Al Ghazali meminta doa agar rencana pernikahannya dengan Alyssa Daguise berlangsung lancar. Aktor putra Maia Estianty dan Ahmad Dhani ini juga akhirnya mengungkap tanggal pernikahannya.
Pasangan selebritis muda Al Ghazali dan Alyssa semakin mantap menuju jenjang pernikahan. Setelah menjalani hubungan asmara selama lebih dari 6 tahun, keduanya memastikan akan menikah di tahun ini.
Tanggal pernikahan Al Ghazali dan Alyssa sempat menjadi tanda tanya bagi publik. Keduanya pernah dirumorkan akan menikah pada akhir tahun 2024 kemarin.
Baca Juga: Gagal Gaet Al Ghazali, Laura Moane Gandeng Crazy Rich Surabaya?
Namun akhirnya Ahmad Dhani dan Maia Estianty membocorkan rencana pernikahan anaknya tersebut pada bulan Juni 2025 mendatang.
Meski sudah bocor, Al akhirnya dengan terbuka memastikan rencana pernikahan dengan Alyssa Daguise pada bulan Juni 2025. Kabar tersebut terungkap setelah pertemuan kedua keluarga.
Al Ghazali Siap Nikahi Alyssa Daguise
Melalui akun TikTok pribadinya @alghazali7 pada Senin (20/1/2025), Al mengungkap rencana pernikahannya. Tidak lupa ia juga memohon doa agar rencananya berlangsung lancar.
“Bismillah, dengan niat baik doakan lancar sampai bulan Juni ya guys pernikahan kami. Aamiin,” tulis Al dalam keterangannya.
Aktor tampan tersebut juga mengunggah video momen pertemuan kedua keluarga. Terlihat hadir kedua orang tua Alyssa Daguise, serta Maia Estianty dan Irwan Mussry. Kedua keluarga terlihat hangat dan akrab ketika sedang makan malam bersama.
Hubungan Al dan Alyssa melalui perjalanan yang tidak mudah. Setelah sempat berpacaran selama 6 tahun, kedua pasangan ini tiba-tiba saja mengabarkan putus. Selama dua tahun putus, mereka sempat dekat dengan beberapa orang berbeda.
Baca Juga: Bulan Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise Dibocorkan Maia Estianty: Doakan Ya!
Pada Juni 2024 lalu, Al dan Alyssa Daguise dikabarkan kembali menjalin hubungan. Sampai akhirnya di bulan September 2024, mereka membagikan momen manis saat Al melamar Alyssa.
Momen lamaran tersebut tampak begitu manis dan romantis. Al meminang sang kekasih di Danau Como, Italia. Melalui foto-foto yang dibagikan, Alyssa terlihat sama sekali tidak menduga akan mendapatkan pinangan dari sang kekasih.
Al terlihat berlutut di atas kapal dan meminta agar Alyssa Daguise menjadi istrinya. Ia juga memberikan cincin yang menjadi bukti cinta. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)