Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita BanjarPohon Tumbang Hambat Perjalanan Kereta Api, BPBD Kota Banjar Turun Tangan

Pohon Tumbang Hambat Perjalanan Kereta Api, BPBD Kota Banjar Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Akibat pohon tumbang di atas rel, perjalanan kereta api Malabar jurusan Bandung-Malang sempat berhenti sementara di petak 308, tepatnya di Lingkungan Banjar Kolot, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat.

Pohon tumbang menimpa ke atas rel kereta api itu diakibatkan angin kencang yang terjadi pada Jumat (31/1/2025), sekitar pukul 13.50 WIB.

Kasi Darlog BPBD Kota Banjar Yudi Andiana mengatakan, pihaknya mendapat laporan kejadian tersebut dari warga, dan langsung mendatangi lokasi.

“Betul, tadi kita mendapat laporan dari warga terkait adanya pohon tumbang yang melintang di atas rel kereta api,” kata Yudi Andiana.

Ia menjelaskan, akibat pohon tumbang itu, perjalanan kereta api Malabar sempat terhenti selama beberapa menit, menunggu evakuasi pohon yang tumbang.

Baca Juga: Pasca Tertutup Tanah dan Pohon Tumbang, Jalan Tanjakan Cipancur di Kota Banjar Kembali Normal

“Kereta tadi sempat terhenti beberapa menit karena jalur rel tidak bisa dilewati terhalang pohon,” jelasnya.

Kereta api tersebut bisa kembali melanjutkan perjalanan setelah petugas BPBD Kota Banjar, memotong pohon untuk membuka akses jalan kereta.

“Tadi evakuasi pemotongan pohon tidak membutuhkan waktu lama, sehingga perjalanan kereta api bisa berlanjut,” terangnya.

Yudi pun mengimbau masyarakat untuk berhati-hati ketika kondisi cuaca seperti sekarang ini, karena bencana alam bisa terjadi kapan saja.

“Untuk masyarakat tetap berhati-hati, karena bencana alam bisa terjadi kapan saja dan tidak bisa diprediksi,” pungkasnya. (Sandi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...
Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...
Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Tak Sangka! 5 Pemain Timnas Ini Pernah Membela Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Siapa yang tak mengetahui klub sepak bola Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Kedua klub tersebut termasuk dalam klub besar dalam sejarah sepak bola Indonesia. Persaingan...
Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...