harapanrakyat.com – Pemprov Jawa Barat menyakini program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang akan berjalan 6 Januari 2025, bisa meningkatkan perekonomian desa.
Baca Juga : Jalankan Program MBG, Pj Gubernur Jawa Barat Imbau Gunakan Bahan Baku Lokal
Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin mengatakan, beberapa waktu lalu, Presiden RI, Prabowo Subianto saat itu sudah menyampaikan tujuan program pusat tersebut. Salah satunya akan meningkatkan ekonomi lokal.
Oleh karena itu, Bey menaruh harapan Badan Gizi Nasional (BGN) bisa menggunakan bahan lokal dalam melaksanakan program MBG. Sehingga, gizi dari sasaran program MBG ini meningkat, begitu pun dengan perekonomian lokal.
“Bapak Presiden (Prabowo Subianto) menyampaikan, ini (MBG) akan meningkatkan ekonomi lokal. Kalau bisa betul-betul yang menyediakan itu dari lingkungan sekitar, oleh BUMDes, oleh desa. Jadi ekonomi bergerak di situ saja,” kata Bey, Jumat (3/1/2025).
Bey menambahkan, saat ini Pemprov Jawa Barat berkoordinasi dengan BGN mengenai pelaksanaan program tersebut akan berjalan mulai pekan depan.
Sedangkan, terkait uji coba program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto ini di beberapa daerah di Jawa Barat, Bey memastikan uji coba ini berjalan dengan baik.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan Badan Gizi Nasional. Kami mendukung sepenuhnya, pelaksanaannya seperti apa,” ujarnya.
Saat ini, Pemprov Jawa Barat menyiapkan anggaran untuk mendukung program MBG ini sebesar Rp 1 Triliun yang bersumber dari APBD 2025. (Reza/R13/HR Online/Editor-Ecep)