Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita TasikmalayaMurka Cu kepada Kakaknya di Tasikmalaya, Lepaskan Tembakan dan Rusak Barang Korban

Murka Cu kepada Kakaknya di Tasikmalaya, Lepaskan Tembakan dan Rusak Barang Korban

harapanrakyat.com,- Seorang pria berinisial Cu (42) ontrog rumah kakak kandungnya di Jalan Cisinga, Kampung Barak, Desa Pakemitan, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (12/1/2025). Aksi Cu yang murka kepada kakaknya itu pun sampai melakukan penganiayaan.

Bahkan, pelaku saat beraksi mendatangi rumah kakaknya membawa pistol dan golok. Selain melepaskan tembakan, Cu juga merusak barang-barang milik korban.

Baca Juga: Sadis! Pemotor Serang Pengendara Lain Sampai Tewas di Kota Tasikmalaya, Pelaku Geng Motor?

Pelaku Cu (42) merupakan warga Desa Kertamukti, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya. Beruntung tidak ada korban jiwa, E (52) kakak pelaku hanya mengalami luka ringan. Kini pelaku diamankan Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota.

Awal Mula Kejadian Cu Murka kepada Kakaknya di Tasikmalaya

Pada Minggu (12/1/2025) sekitar pukul 16.39 WIB, Diki yang merupakan anak korban sedang mengendarai mobil menuju rumahnya di Perum Mutiara Putra Regency. Namun, saat dekat pangkalan ojek barak, sempat diberhentikan oleh pelaku dan meminta untuk meminjam kendaraan tersebut.

Setelah itu, pelaku mengantarkan ponakannya tersebut ke perum dengan kondisi ugal-ugalan. Saat menurunkan keponakannya, pelaku langsung membawa mobil tersebut.

Kemudian terduga pelaku datang ke rumah kakaknya sekitar pukul 17.00 WIB. Namun saat datang, pelaku malah menabrakan mobil tersebut ke sliding door. Tak berselang lama, Cu pun memanggil kakaknya itu, disertai dengan letupan piston sebanyak 3 kali di ruangan garasi.

Cu yang terlihat murka kepada kakaknya itu pun kemudian turun ke ruang keluarga. Lantas terjadilah cekcok antara pelaku dengan korban. Namun percekcokan tersebut malah berujung penganiayaan kepada korban dan istrinya.

Pelaku sempat menodongkan benda ke kepala korban dan istrinya. Beruntung istri E berhasil menghindar dan menyelamatkan diri ke dalam kamar. Sedangkan suaminya menyelamatkan diri masuk ke dalam kamar anak dan mengunci pintu.

Aksi Cu yang murka kepada kakaknya itu dibenarkan Kasi Humas Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Jajang Kurniawan. Bahkan pihaknya sudah mengamankan pelaku.

“Kita juga mengamankan barang bukti seperti golok dan kunci letter T. Namun untuk senjata api belum ditemukan keberadaannya,” ungkapnya Senin (13/1/2025).

Baca Juga: Guru Ngaji Asal Garut yang Dituduh Aniaya Ormas Jalani Sidang, Keluarga Bantah Lakukan Pengeroyokan

Cu yang melakukan aksi karena murka kepada kakaknya ini, saat ini sedang diinterogasi oleh Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota.

“Motifnya masih dilakukan penyelidikan,” pungkasnya. (Apip/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Peternak Ayam Terancam Merugi

Akibat Harga Anjlok Peternak Ayam Terancam Merugi, Begini Kata DKP3 Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan atau DKP3 Kota Banjar, menyampaikan beberapa faktor penyebab yang mengakibatkan harga ayam di tingkat peternak anjlok. Seperti diketahui,...
Tembok Rumah Semi Permanen

Tembok Rumah Semi Permanen Milik Warga Kota Banjar Ambruk, Penghuni Diungsikan Sementara

harapanrakyat.com,- Diduga karena sudah lapuk dan kondisi tanah labil, tembok rumah semi permanen milik Eti Rohaeti, warga  Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota...
Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah

Eksponen FPSKB Tanggapi Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Eksponen Forum Peningkatan Status Kota Banjar (FPSKB) Kota Banjar, Jawa Barat, menanggapi kasus hukum yang menjerat DRK, Ketua DPRD Kota Banjar dalam dugaan...
Pohon Tumbang di Sumedang

Pohon Tumbang di Sumedang Tutup Sebagian Badan Jalan, Arus Lalin Sempat Tersendat

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon tumbang di Sumedang, Jawa Barat, menutup sebagian badan jalan jalur nasional Bandung-Cirebon. Pohon tersebut tumbang akibat hujan deras dan angin kencang...
Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Arianto Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Belakangan beredar kabar bahwa Nova Arianto akan menjadi calon pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk ajang SEA Games 2025. Sebagai informasi, SEA Games akan berlangsung...
Yamaha Cygnus Griffith 2025, Skutik Premium dengan Gaya Futuristik dan Performa Irit

Yamaha Cygnus Griffith 2025, Skutik Premium dengan Gaya Futuristik dan Performa Irit

Siapa sangka, Yamaha kembali menggebrak pasar dengan "masterpiece" terbarunya!. Ya, Yamaha Cygnus Griffith 2025 resmi meluncur dan langsung menarik perhatian publik baru-baru ini, terutama...