Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisMilad Ponpes Al-Quran Cijantung Ciamis dan Haul KH Mohammad Siroj Dihadiri Tokoh dan...

Milad Ponpes Al-Quran Cijantung Ciamis dan Haul KH Mohammad Siroj Dihadiri Tokoh dan Anggota DPR

harapanrakyat.com,- Sejumlah tokoh besar dan anggota DPR RI menghadiri milad Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Quran Cijantung, Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (25/1/2025). Acara tabligh akbar tersebut juga dalam rangka Haul ke-28 KH Mohammad Sirodj.

Tokoh besar yang hadir seperti Prof. KH. Said Aqil Siroj. Selain itu juga, Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Samsurijal, dan anggota DPR RI dari Komisi IV Dapil Jabar X, Rina Sa’adah.

Baca Juga: Melihat Pesantren di Ciamis yang Sukses Budi Daya Melon Premium

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Pj. Bupati Ciamis, Budi Waluya, Bupati Ciamis terpilih, Herdiat Sunarya. Kemudian, Kapolres Ciamis AKBP Akmal, serta para undangan lainnya.

Selain acara milad dan haul, pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan peletakan batu pertama Gedung Pusat Ekonomi dan Bisnis Ponpes Al-Quran Cijantung. Peletakan batu oleh KH Said Aqil Siroj, Cucun Ahmad Samsurijal dan juga Rina Sa’adah. 

Ketua Yayasan Wakaf KH. Moh Sirodj, KH O. Nur Muhammad, mengucapkan terima kasih atas kehadiran KH Said Aqil Siroj yang telah hadir membersamai pada kegiatan kali ini. 

“Terima kasih juga kepada Bapak Cucun, Ibu Rina Sa’adah selaku anggota DPR RI dari Jabar X. Kemudian Pj Bupati Ciamis, dan Bupati Ciamis terpilih, Bapak Herdiat Sunarya serta undangan lainnya. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa berjalan lancar dan barokah,” ucapnya.

Ini Kata Pj Bupati Ciamis dan Wakil Ketua DPR di Acara Milad Ponpes Al-Quran Cijantung

Sementara itu, Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya mengatakan, Ponpes Al-Quran Cijantung ini memiliki sejarah panjang di Kabupaten Ciamis. Dimana hari ini sudah memasuki usia ke-90. 

Tentunya, menurut Budi, pondok pesantren tersebut sudah banyak melahirkan para alumni yang tersebar di Ciamis, bahkan provinsi lainnya di Indonesia. 

“Hal ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat serta pemerintah Kabupaten Ciamis, atas apa yang telah didedikasikan Ponpes Al-Quran Cijantung ini,” ujarnya. 

Baca Juga: Pertama Kali, Masjid Agung Ciamis Adakan Pesantren Ramadhan 

Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Samsurijal mengatakan, kegiatan milad dan haul ini merupakan momentum penting dalam pengembangan lembaga pendidikan di Ponpes Al-Quran Cijantung. 

“Mudah-mudahan kedepannya dengan harapan Ponpes Al-Quran Cijantung bisa mencetak santri-santri unggul yang menguasai. Selain itu berkontribusi bagi bangsa dan negara di bidang ekonomi dan bisnis,” pungkasnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...
Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar baru Vicky Prasetyo kembali menuai atensi netizen. Ya, Vicky Prasetyo kembali mencuri perhatian publik, kali ini karena kehadiran kekasih barunya. Sosok artis yang...
Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...
Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...
Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...