Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BisnisJabarano Coffee, Langkah Baru Ridwan Kamil di Dunia Bisnis Kopi

Jabarano Coffee, Langkah Baru Ridwan Kamil di Dunia Bisnis Kopi

harapanrakyat.com,- Setelah gagal dalam Pilkada Gubernur Jakarta 2024, Ridwan Kamil, kini fokus mengembangkan bisnis baru di industri kopi bernama Jabarano Coffee. Mantan Gubernur Jawa barat ini berupaya memperkenalkan kopi Indonesia ke dunia, sekaligus mendukung hilirisasi industri kopi nasional

Ridwan Kamil mengungkapkan, ide mendirikan Jabarano Coffee sudah ada sejak lama, namun baru ia eksekusi setelah masa jabatannya sebagai Gubernur Jawa Barat berakhir. 

Saat ini, bisnis kopi yang dirintis pria yang akrab dengan sapaan Kang Emil ini, memiliki lima cabang, empat di Bandung dan satu di Ubud, Bali. Ridwan Kamil menargetkan ekspansi besar-besaran, baik di dalam maupun luar negeri.

Baca Juga: Bumi Kiwari Cafe, Tempat Nongkrong Hits di Bandung

Pada 25 Januari 2025, Jabarano Coffee membuka outlet pertamanya di Seoul, Korea Selatan. Dalam waktu dekat, akan menyusul di Copenhagen, Budapest, Madinah, dan Vietnam. 

Ridwan Kamil juga menyebutkan potensi besar kopi Indonesia, meskipun produktivitasnya masih tertinggal dari Vietnam. “Di Indonesia, produktivitas hanya satu ton per hektar, sedangkan Vietnam lima ton per hektar,” jelasnya, Senin (27/1/2025).

Jabarano Coffee Milik Ridwan Kamil Go International

Melalui Jabarano Coffee, Kang Emil berharap dapat meningkatkan daya saing kopi Indonesia di pasar global. 

Berbeda dari bisnis kopi lainnya, menurut Kang Emil, Jabarano Coffee tidak menggunakan sistem franchise. Ia memilih sistem bagi hasil untuk menjaga kualitas dan konsistensi layanan.

“Franchise sering bermasalah karena kualitas kontrolnya tidak terjaga. Sistem bagi hasil lebih mudah diawasi,” tambahnya. 

Lebih jauh, Kang Emil mengungkapkan, Jabarano Coffee telah menyerap 200 tenaga kerja dan menargetkan penambahan hingga 15 outlet baru pada tahun 2025. Dengan investasi Rp50 miliar, Ridwan Kamil optimistis bisnis ini dapat menjadi pemain besar di industri kopi

“Impian saya, Jabarano Coffee bisa seperti Starbucks dengan pendapatan global Rp300 triliun per tahun,” ujar Ridwan Kamil.

Selanjutnya, Ridwan Kamil juga menargetkan break-even point dalam waktu dua hingga tiga tahun. 

Baca Juga: Sejarah Warung Kopi Purnama, Kedai Kopi Otentik Pertama di Kota Bandung

Ridwan Kamil berharap Jabarano Coffee tidak hanya menjadi bisnis, tetapi juga menjadi simbol kebanggaan bagi kopi Indonesia di panggung internasional.

“Tolong dukung mimpi ini,” tutupnya dengan optimis. (Feri Kartono/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto) 

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...