harapanrakyat.com,- Beredar dugaan modus penipuan pemesanan catering menggunakan nomor WhatsApp mengatasnamakan pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Banjar, Jawa Barat atas nama Risyadhi.
Satu perusahaan catering pun nyaris menjadi korban penipuan oleh akun WhatsApp yang mengatasnamakan pegawai Diskominfo tersebut.
Kepala Bidang Komunikasi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Banjar, Heni Pamungkas, membenarkan adanya nomor WhatsApp mengatasnamakan pegawai instansinya untuk modus penipuan.
Modus penipuan akun WhatsApp tersebut yaitu untuk melakukan pemesanan sejumlah paket catering dan snack box ke perusahaan catering dengan nilai pesanan mencapai Rp 4,8 juta.
Baca juga: Layanan Publik di Kota Banjar Kian Mudah, Cukup Akses Aplikasi Bebeong
Akan tetapi, modus penipuan tersebut akhirnya terungkap karena dari pihak perusahaan catering langsung melakukan konfirmasi ke Diskominfo Kota Banjar.
“Akun tersebut melakukan pemesanan sejumlah paket catering dan snack box ke tempat rumah makan,” kata Heni, Senin (13/1/2025).
“Sudah ada perusahaan catering yang keburu konfirmasi ke Diskominfo. Jadi akhirnya membatalkan,” ujarnya menambahkan.
Lanjutnya menyebut setelah verifikasi ternyata nomor WhatsApp mengatasnamakan pegawai Diskominfo Kota Banjar tersebut merupakan nomor akun WhatsApp palsu. Bukan milik pegawai Diskominfo Kota Banjar.
Pihaknya mengimbau kepada masyarakat apabila ada yang menghubungi dengan mengatasnamakan pegawai di lingkungan pemerintah Kota Banjar dengan nomor 082123520877 untuk mengabaikan pesan atau panggilan dari nomor tersebut.
Selain itu, apabila ada yang mengatasnamakan Perangkat Daerah, pejabat atau pegawai di lingkungan pemerintah Kota Banjar untuk berhati-hati segera melakukan konfirmasi dan klarifikasi agar tidak menimbulkan kerugian.
“Kami pastikan nomor WhatsApp yang mengatasnamakan pegawai Diskominfo itu hoaks. Kami juga mengingatkan apabila ada penyampaian informasi hoax untuk DM melalui akun medsos Diskominfo Kota Banjar,” ucapan. (Muhlisin/R6/HR-Online)