Kamis, April 3, 2025
BerandaBerita JabarDemi iPhone 14 Pro, Dua Remaja Bobol Brankas Rumah Saudaranya di Sumedang

Demi iPhone 14 Pro, Dua Remaja Bobol Brankas Rumah Saudaranya di Sumedang

harapanrakyat.com,- Dua remaja asal Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat nekat bobol brankas di rumah saudaranya yang tengah pergi berlibur. Peristiwa ini terjadi di Dusun Bojong Inong, RT 01, RW 03, Desa Jatimulya, Kecamatan Sumedang Utara, pada Kamis (2/1/2025).

Hanya dalam waktu dua jam, Tim Satreskrim Polres Sumedang berhasil menangkap kedua pelaku, BS dan FLG. Masing-masing berusia 15 tahun dan masih di bawah umur. 

Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, mengungkapkan, kedua pelaku masih berstatus pelajar dan memiliki hubungan keluarga dengan korban, Muhammad Nurmansyah (52). Diketahui korban masih memiliki hubungan keluarga dengan para pelaku.

Motif pencurian tersebut diduga dipicu oleh dendam pelaku kepada korban. Dendamnya bagaimana, kami masih melakukan pendalaman,” ungkap AKBP Joko.

Dua remaja bobol brankas rumah saudaranya itu terungkap saat korban pulang silaturahmi dari Majalengka. Korban menemukan pecahan kaca di rumahnya sekitar pukul 16.30 WIB. 

“Karena curiga, korban segera memeriksa kamar dan menemukan brankas di dalam lemari hilang, lalu melapor ke polisi,” lanjutnya.

Setelah penyelidikan, diketahui brankas tersebut berisi uang tunai Rp 250.758.000 dan perhiasan emas seberat 60 gram, dengan total kerugian korban mencapai Rp 348 juta. 

Baca Juga: Kejari Sumedang Ungkap Dugaan Korupsi Proyek Pembangunan Puskesmas Cisitu

“Barang bukti kami amankan berupa uang tunai, perhiasan, dan handphone. Kemudian para pelaku menggunakan sebagian uang hasil pencurian untuk membeli iPhone 14 Pro,” katanya.

Selain mengamankan kedua remaja tersebut, polisi juga menemukan beberapa alat seperti obeng, kunci inggris, dan sepeda motor

Kedua pelaku kini menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Mapolres Sumedang dan terancam dijerat dengan Pasal 363 ayat 1 KUHP tentang pencurian, dengan ancaman hukuman maksimal tujuh tahun penjara. (Aang/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Sungai Citalahab di Kertahayu

Sungai Citalahab di Kertahayu Ciamis Meluap, Satu Keluarga Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Citalahab di Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap, relawan Sigab Persis Ciamis lakukan evakuasi satu keluarga yang terjebak banjir di...
Kolam Ikan Milik Warga

Hujan Deras di Kota Banjar, Sawah hingga Kolam Ikan Milik Warga Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang melanda wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Rabu (2/4/2025) sore menyebabkan area persawahan hingga kolam ikan milik warga di Dusun...
Anak Sungai Citalahab Meluap

Hujan Mengguyur Pamarican Ciamis Sebabkan Anak Sungai Citalahab Meluap, 12 Rumah Terendam

harapanrakyat.com,- Curah hujan yang terus mengguyur membuat anak Sungai Citalahab di Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap. Akibatnya 12 rumah di...
Pohon Jati Tumbang

Sejumlah Pohon Jati Tumbang Timpa Rumah Warga dan Tutup Jalan di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Hujan disertai tiupan angin kencang menyebabkan sejumlah pohon jati tumbang menimpa rumah dan menutup akses jalan di wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa...
Jalan Utama Penghubung Jatiwaras

Longsor di Tasikmalaya Tutup Akses Jalan Utama Penghubung Jatiwaras-Salopa

harapanrakyat com,- Akibat hujan deras, jalan utama penghubung Jatiwaras-Salopa longsor. Tepatnya di Kampung Demunglandung, Desa Papayan, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025)...
Rumah ludes terbakar Ciamis

Rumah di Ciamis Ludes Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya!

harapanrakyat.com,- Sebuah rumah di Lingkungan Karangsari, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Kebakaran itu terjadi Rabu (2/4/2025) sore sekitar pukul...