Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarKemenkumham Jabar Raih Penghargaan Dwi Warna Treasury Award 2024

Kemenkumham Jabar Raih Penghargaan Dwi Warna Treasury Award 2024

harapanrakyat.com,- Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Jawa Barat kembali meraih penghargaan bergengsi pada acara Dwi Warna Treasury Award 2024, yang diselenggarakan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Jawa Barat, Rabu (18/12/2024).

Raihan penghargaan tersebut menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan kinerja terbaik. Dengan mengusung prinsip PASTI (Profesional, Akuntabel, Transparan, dan Inovatif), Kemenkumham Jabar berhasil merealisasikan dedikasi dan pengabdiannya terhadap negara.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah DJPb Jawa Barat, Teguh Dwi Nugroho, menjelaskan bahwa Dwi Warna Treasury Award diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja dalam menjaga akuntabilitas dan komitmen pelaporan keuangan.

“Kami berharap pengelola keuangan terus memedomani peraturan yang berlaku. Sehingga dapat mendukung percepatan pembangunan ekonomi. Serta memberikan manfaat langsung bagi masyarakat,” terangnya.

Ia juga menekankan pentingnya percepatan kontrak pra-DIPA pada akhir tahun untuk mendukung akuntabilitas pengelolaan anggaran di tahun mendatang.

Baca Juga: Penghujung Tahun 2024, Kemenkumham Jabar Terima Penghargaan Kanwil Terbaik II dalam Capaian Kinerja

Dalam acara Dwi Warna Treasury Award 2024, Kemenkumham Jabar meraih dua penghargaan bergengsi.

penghargaan Terbaik Pertama dalam Penilaian Laporan Keuangan Tahun 2023 untuk kategori Satuan Kerja Unit Akuntansi. Serta Pelaporan Keuangan Pembantu Pengguna Anggaran Wilayah (UAPPA-W) kategori sedang.

Sementara penghargaan kedua adalah Terbaik Kedua untuk Kategori Besar di lingkup DJPb Provinsi Jawa Barat.

Kepala Kanwil Kemenkumham Jabar, Masjuno, hadir secara langsung untuk menerima penghargaan tersebut. Ia hadir bersama Kepala Subbag Keuangan dan Barang Milik Negara, Ega Okstrada Mulyana.

Kakanwil Masjuno mengucapkan rasa syukur atas pencapaian ini, dan mengapresiasi seluruh satuan kerja di bawahnya.

“Ini adalah bukti kerja keras kita semua. Sinergi dan kolaborasi yang telah terjalin harus terus kita tingkatkan demi mempertahankan kinerja terbaik,” ungkapnya.

Ia menambahkan, penghargaan tersebut menjadi bukti bahwa Kemenkumham Jabar mampu bersaing dan terus berkontribusi dalam menjaga transparansi. Serta akuntabilitas pada sektor keuangan.

Kakanwil Masjuno berharap kedepan prestasi ini juga bisa menjadi motivasi untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan negara. (Eva/R3/HR-Online)

Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Sudahkah Anda mengetahui arti tanda seru merah di WA? Tanda ini umumnya menunjukkan bahwa pesan atau chat WhatsApp yang telah dikirim mengalami kegagalan. Meskipun...
Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...