Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarGeger! Mayat Pria Penuh Luka Ditemukan di Kebun Jagung Kadungora Garut

Geger! Mayat Pria Penuh Luka Ditemukan di Kebun Jagung Kadungora Garut

harapanrakyat.com,- Sesosok mayat pria penuh luka benda tajam ditemukan di sebuah kebun jagung yang berada di Garut, Jawa Barat, Sabtu (21/12/2024). Penemuan mayat tersebut pun membuat geger warga Kampung Maribaya, Desa Mandalasari, Kecamatan Kadungora.

Jasad pria yang belum diketahui identitasnya tersebut, ditemukan sudah bersimbah darah. Adapun ciri pakaian yang korban kenakan, yaitu memakai jaket hitam dan mengenakan celana jeans abu.

Baca Juga: Penemuan Mayat Membusuk di Kota Tasikmalaya, Identitas dan Penyebab Kematian Masih Misteri

Lantas apakah mayat pria penuh luka tersebut korban pembunuhan? Polres Garut menyebut, kepolisian masih melakukan pendalaman kejadian itu. Kini petugas juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), dan memberi garis polisi di sekitaran penemuan mayat.

“Masih kita dalami. Karena memang ditemukan sekitar pukul 02.00 WIB tadi pagi. Saat ini kita masih memintai keterangan saksi,” singkat Ipda Adi Susilo, Kasi Humas Polres Garut, Sabtu (21/12/2024).   

Baca Juga: Penemuan Mayat Sopir Angkot di Dalam Mobil di Garut Bikin Geger

Saat ini, Unit Jatanras Polres Garut yang menangani kasus penemuan mayat pria penuh luka tersebut. Sedangkan jasad pria yang tertutup masker itu pun, kini telah di kamar mayat RSUD dr Slamet Garut, untuk dilakukan autopsi. (Pikpik/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...