Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita BanjarCincin Nikah Macet di Jari Tangan, Perempuan di Kota Banjar Minta Bantuan...

Cincin Nikah Macet di Jari Tangan, Perempuan di Kota Banjar Minta Bantuan Petugas Damkar

harapanrakyat.com,- Cincin nikah macet di jari manis, seorang perempuan di Kota Banjar, Jawa Barat, meminta bantuan petugas Damkar untuk melepaskannya, Jumat (13/12/2024).

Tidak hanya macet, bahkan kondisi jari manis perempuan itu bengkak akibat aliran darah kurang lancar.

Korban cincin macet, Devita mengatakan, awalnya ia merasakan gatal saat kembali memakai cincin nikah sejak satu bulan lalu.

Baca juga: Damkar Tangkap Ular Sanca Kembang yang Mangsa Ayam di Kota Banjar

Namun, setelah merasakan gatal tangannya semakin membengkak akibat aliran darahnya tidak lancar.

“Sudah dua hari, awalnya gatal terus bengkak. Ini baru satu bulan dipakai itu kan cincin nikah, mungkin tangannya sekarang gemuk kali ya,” kata Devita.

Ia menjelaskan, sebelumnya berusaha untuk melepaskan cincin tersebut dengan alat seadanya, namun sulit untuk keluar.

Kemudian, ia berinisiatif mendatangi kantor Damkar Kota Banjar, untuk meminta bantuan melepaskan cincin tersebut.

“Sebelumnya pakai benang di rumah tapi nggak bisa susah, akhirnya langsung ke sini,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala UPTD Pemadam Kebakaran Kota Banjar, Aam Amijaya mengatakan, melihat kondisi jarinya sudah bengkak, akhirnya disepakati untuk memotong cincin tersebut.

“Karena kondisi jarinya sudah bengkak akhirnya kita sepakati dengan cara memotong cincin macet tersebut, meskipun itu cincin emas putih,” ucapnya.

Menurut Aam, petugas memerlukan waktu kurang lebih 15 menit untuk memotong cincin itu menggunakan mesin gerinda yang berukuran kecil.

“Kita potong cincinnya menggunakan gerinda dan memerlukan waktu kurang lebih 15 menitan. Alhamdulillah tadi tidak ada kendala,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online)

Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...