Senin, Maret 31, 2025
BerandaBerita CiamisSurvei LSI Denny JA Pilgub Jabar, Dedi-Erwan Unggul 67% di Ciamis

Survei LSI Denny JA Pilgub Jabar, Dedi-Erwan Unggul 67% di Ciamis

harapanrakyat.com,- Berdasarkan hasil survei yang LSI Denny JA lakukan, untuk Pemilihan Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar), pasangan Dedi-Erwan unggul di Ciamis. Survei tersebut disampaikan di salah satu hotel di Ciamis, Senin (4/11/2024).

Menurut Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah, sangat menarik bahwa Ciamis ini adalah wilayah yang kira-kira dari hasil analisisnya termasuk masyarakat yang sangat religius. Selain itu juga kritis terhadap pemimpin-pemimpin yang dianggap tidak religius. 

Baca Juga: Potensial Menang di Pilkada Ciamis, LSI Denny JA: PR Besar Herdiat-Yana Maksimalkan Partisipasi Pemilih

Namun yang terjadi, posisi Dedi Mulyadi dalam posisi cukup kokoh, jika dibandingkan dengan kandidat lain, dengan angka 67,7 persen.

“Ini angka yang cukup tinggi untuk seorang kandidat untuk menang. Terlebih di wilayah yang menggambarkan masyarakat muslim cukup kritis,” ujarnya saat memaparkan hasil survei untuk Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Herdiat-Yana.

Survei LSI Denny JA Pilgub Jabar, Dedi Unggul di Ciamis karena Popularitas?

Toto menyebut, isu yang sering dilengketkan kepada Dedi Mulyadi ini adalah figur yang dianggap tidak jelas agamanya. Tapi faktanya masih dipilih oleh mayoriti.

“Saya kira ini yang menarik. Sama seperti keunggulan Dedi Mulyadi di basis-basis hijau, termasuk di Kota Bekasi, dan Kota Tasikmalaya juga sama,” ucapnya.

Menurutnya, survei Pilgub Jabar ini menjadi data yang bisa menguatkan, bahwasannya mayoriti pemilih berkategori cair. Jadi tidak seperti yang digambarkan militasinya.

“Sehingga bisa saja pemilih partainya A tapi presidennya B. Lalu pemilih partainya A tapi pilih Cagubnya B. Ini yang kemudian terjadi,” terangnya.

Toto menegaskan, fenomena ini juga terjadi kepada Jeje Wiradinata, yang harusnya punya basis kuat di Ciamis. Karena Jeje menjadi pemimpin yang bertetanggaan dengan Ciamis yakni Pangandaran, tapi faktanya tidak begitu kuat.

Baca Juga: Survei LSI Denny JA: HY Unggul 85,5% di Pilkada Ciamis, Relawan Diminta Tak Terlena

Memang banyak faktor-faktor yang harus dilihat, salah satunya ada problem popularitas.

“Mungkin Bapak Jeje, sekian tahun lalu meninggalkan Ciamis, dan tidak banyak muncul di Ciamis. Dan banyak generasi yang tidak tahu juga,” ucapnya.

“Berbeda dengan Dedi Mulyadi, yang mungkin aneka program dan kemasannya banyak muncul di sosial media semakin populer di masyarakat,” pungkasnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Polres Sumedang bubarkan takbir keliling yang berubah arogan dan bawa minuman keras

Polres Sumedang Bubarkan Takbir Keliling yang Berubah Arogan dan Bawa Miras

haraoanrakyat.com,- Bukannya takbiran dengan khusyuk, puluhan pemuda rombongan takbir keliling, justru kedapatan membuat onar dan nyaris bentrok dengan rombongan lainnya di Jalan Mayor Abdurrahman,...
Terbakar Api Cemburu, Seorang Suami di Sumedang Tega Bacok Istrinya

Terbakar Api Cemburu, Seorang Suami di Sumedang Tega Bacok Istrinya

harapanrakyat.com,- Terbakar api cemburu, seorang suami warga Kecamatan Jatinunggal, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tega membacok istrinya sendiri saat malam takbiran Idul Fitri, pada Minggu...
Jasa Permak Pakaian di Sumedang Kebanjiran Order

Jelang Lebaran, Jasa Permak Pakaian di Sumedang Kebanjiran Order

harapanrakyat.com,- Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, puluhan jasa permak pakaian di Kabupaten Sumedang mulai kebanjiran orderan. Jasa permak tersebut biasanya mangkal di kawasan...
Komisaris Bank BUMN

Komisaris Bank BUMN Gemuk, Prabowo Minta Rampingkan dengan Tim Profesional

harapanrakyat.com,- Baru-baru ini Presiden Prabowo Subianto menyoroti komisaris bank BUMN yang dianggap gemuk. Hal tersebut terungkap dari percakapan wartawan dengan Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga...
Pemudik di Stasiun Kota Banjar

Puncak Arus Mudik, Ribuan Pemudik Masih Padati Stasiun Kota Banjar

harapanrakyat.com,- H-1 lebaran Idul Fitri 1446 H ribuan pemudik pengguna layanan jasa kereta api masih berdatangan di Stasiun Kota Banjar, Jawa Barat pada Minggu...
Pedagang bunga dadakan di Sumedang

Jelang Idul Fitri, Pedagang Bunga Dadakan di Sumedang Raih Omzet Jutaan Rupiah dalam Tiga Hari

harapanrakyat.com,- Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, membawa berkah tersendiri bagi para pedagang bunga dadakan khas lebaran, yang memenuhi Kawasan Taman Endog, Kecamatan Sumedang...