Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita TerbaruSpesifikasi HP Vivo S20 Versi Regular, Mengusung Baterai Jumbo

Spesifikasi HP Vivo S20 Versi Regular, Mengusung Baterai Jumbo

Vendor asal China, Vivo, kembali meluncurkan lini ponsel kelas menengah terbarunya di China pada hari Kamis, 28 November 2024 kemarin, yaitu Vivo S20. Bersamaan dengan itu, varian S20 Pro juga rilis. Kemunculan HP Vivo terbaru ini mampu menarik perhatian banyak orang.

Baca Juga: Vivo V50e, Inovasi Menarik untuk Pasar Mid-Range

Spesifikasi Vivo S20

Ponsel Vivo ini menjadi salah satu teknologi yang canggih pada segmen kelas menengah yang tak kalah dari kompetitor lainnya. Berdasarkan informasi bahwa ponsel Vivo S20 ini mengusung baterai jumbo yang menjadi keunggulannya.

Performa Ponsel

Perangkat ini menggunakan chipset Snapdragon 7 Gen 3 dari Qualcomm, yang dirancang untuk memberikan kinerja CPU yang cepat. Chipset ini hadir dengan teknologi fabrikasi 4nm, sehingga mampu meningkatkan performa sekaligus mengurangi konsumsi daya pada ponsel.

Kamera Ponsel

Smartphone Vivo S20 berbekal dengan dua kamera belakang yang canggih. Kamera utamanya memiliki resolusi 50 MP dengan bukaan f/1.8 dan fitur OIS untuk hasil foto yang lebih stabil, ditambah kamera ultrawide 8 MP untuk tangkapan sudut lebar. 

Kamera belakang ini juga hadir dengan lampu Auralight LED flash. Sementara itu, kamera depannya beresolusi 50 MP. Sehingga menjadikannya sangat unggul untuk kebutuhan fotografi, baik untuk memotret maupun merekam gambar berkualitas tinggi.

Layar Ponsel

Vivo S20 mengusung layar jenis AMOLED dengan ukuran 6,67 inci. Terdapat resolusi Full HD Plus yang akan mendukung ketajaman layar. Perangkat genggam ini memiliki refresh rate 120Hz yang akan menciptakan adanya pengalaman visual menarik dan jauh lebih mulus.

Dukungan tingkat kecerahan hingga 4.500 nits (puncak) juga tersedia, mampu membuat ponsel tetap jelas dan mudah terbaca di bawah sinar matahari langsung. Layar ponselnya berbentuk mendatar atau flat. Ada pula fitur pemindai sidik jari yang berada di bawah layar (in display fingerprint).

Kapasitas Baterai Besar

Ponsel pintar ini berbekal baterai dengan kapasitas yang besar, yaitu sekitar 6.500 mAh. Adanya baterai besar ini mampu mendukung penggunaan ponsel lebih tahan lama di penggunaan sehari-hari.

Baca Juga: HP Vivo Y18t, Spesifikasi Entry-Level yang Mumpuni

Terdapat pula fitur fast charging dengan daya sebesar 90 watt. Hal ini mampu mempersingkat waktu pengisian ponsel Vivo S20.

Fitur

Ponsel ini mendukung operasi sistem (OS) Android 15 dengan antarmuka OriginOS 5. Perangkat ini sudah tersedia konektivitas jaringan 5G. Ada pula fitur NFC, Bluetooth 5.4, speaker stereo, dan juga sudah punya sertifikasi IP64 yang akan tahan debu dan juga air. Warna dari ponsel ini di China sendiri meliputi warna emas, putih, dan juga abu-abu.

Harga Ponsel

Vivo mulai membanderol harga ponsel terbarunya varian S20 ini berdasarkan variasi RAM dan memori internal yang tersedia.

  • 8 GB/256 GB: 2.299 yuan atau sekitar Rp. 5 juta
  • 12 GB/256 GB: 2.599 yuan atau sekitar Rp. 5,7 juta
  • 12 GB/512 GB: 2.977 yuan atau sekitar Rp. 6,1 juta
  • 16 GB/512 GB: 2.999 yuan atau sekitar Rp. 6,5 juta

Baca Juga: Vivo S20 Pro Rilis November, Desain Elegan dan Performa Tinggi

Jadi, Vivo S20 hadir sebagai ponsel kelas menengah dengan chipset Snapdragon 7 Gen 3, layar AMOLED 120Hz, baterai 6.500 mAh, fast charging 90W, kamera utama 50 MP, dan konektivitas 5G. Harganya mulai Rp5 juta. Tertarik memilikinya? (R10/HR-Online)

Itel A95 5G Telah Rilis di India dengan Dimensi 6300 dan Harga di Bawah 2 Jutaan

Itel A95 5G Telah Rilis di India dengan Dimensi 6300 dan Harga di Bawah 2 Jutaan

Itel kembali merilis smartphone terbaru yang saat ini memasuki pasar di India. Produk tersebut adalah Itel A95 5G yaitu kelanjutan dari Itel A80 yang...
Peternak Ayam Terancam Merugi

Akibat Harga Anjlok Peternak Ayam Terancam Merugi, Begini Kata DKP3 Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan atau DKP3 Kota Banjar, menyampaikan beberapa faktor penyebab yang mengakibatkan harga ayam di tingkat peternak anjlok, sehingga...
Tembok Rumah Semi Permanen

Tembok Rumah Semi Permanen Milik Warga Kota Banjar Ambruk, Penghuni Diungsikan Sementara

harapanrakyat.com,- Diduga karena sudah lapuk dan kondisi tanah labil, tembok rumah semi permanen milik Eti Rohaeti, warga  Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota...
Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah

Eksponen FPSKB Tanggapi Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Eksponen Forum Peningkatan Status Kota Banjar (FPSKB) Kota Banjar, Jawa Barat, menanggapi kasus hukum yang menjerat DRK, Ketua DPRD Kota Banjar dalam dugaan...
Pohon Tumbang di Sumedang

Pohon Tumbang di Sumedang Tutup Sebagian Badan Jalan, Arus Lalin Sempat Tersendat

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon tumbang di Sumedang, Jawa Barat, menutup sebagian badan jalan jalur nasional Bandung-Cirebon. Pohon tersebut tumbang akibat hujan deras dan angin kencang...
Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Arianto Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Belakangan beredar kabar bahwa Nova Arianto akan menjadi calon pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk ajang SEA Games 2025. Sebagai informasi, SEA Games akan berlangsung...